SINYAL.co.id – Pemerintah berencana membuat kebijakan baru yang membatasi jatah kursi mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri (PTN), sehingga persaingan masuk semakin ketat.
Bagi pelajar yang ingin masuk PTN melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), Quipper menawarkan solusinya.
Solusi tersebut berupa Paket Intensif SBMPTN 2018 yang fokus pada persiapan dan konten berkualitas sesuai standar kurikulum nasional.
Sehingga dapat melatih pelajar untuk menjawab tantangan ujian soal yang semakin sulit, sehingga bisa lolos persaingan ketat masuk PTN favorit.
Paket Intensif SBMPTN 2018
Paket ini dirancang khusus bagi siswa kelas 12 SMA yang ingin ikut ujian SBMPTN 2018 pada bulan Mei.
Di dalam paket tersebut terdapat materi berkualitas tinggi dan dirancang untuk memberikan solusi yang tepat, cepat dan praktis.
Pelajar dapat menonton video tips dan trik untuk menjawab soal SBMPTN dan video kisi-kisi pembahasan SBMPTN 2018.
Kemudian dapat berlatih menjawab soal dengan bank soal dari tahun 2013 sampai 2017, prediksi SBMPTN 2018 dan tryout SBMPTN 2018.
“Kami selalu berkomitmen memberi materi dan konten berkualitas sesuai kurikulum nasional yang berlaku,” ucap Takuya Homma, Country Manager Quipper Indonesia.
Takuya juga mengatakan bahwa Quipper konsisten dalam menghadirkan inovasi konten dan teknologi, sehingga pelajar dapat merasakan pengalaman belajar yang menyenangkan.
Paket Intensif SBMPTN 2018 sudah tersedia sejak 8 Januari 2018 dan akan dilengkapi secara berkala sampai akhir Januari 2018 ini.
[…] – Tak hanya menyediakan Paket Intensif SBMPTN 2018 bagi pelajar, Quipper juga menghadirkan Maudy Ayunda sebagai guru pelajaran […]