PT Tata Sarana Mandiri (TSM Technologies) umumkan kesiapannya bekerja sama dengan merek lokal maupun global untuk pembuatan smartphone berteknologi 4G LTE FDD di Indonesia.
“Sebagai ODM, TSM Technologies siap membuatkan dari desain sirkuit, kustom software, sampai desain produk,” kata Benson E Kawengian, Managing Director TSM Technologies.
Smartphone yang diproduksi TSM Technologies didukung chipset Qualcomm Snapdragon yang bekerja di semua frekuensi LTE di Indonesia dan frekuensi data 3G dan 2G para operator Indonesia. Sebelumnya, TSM Technologies sudah mendesain smartphone LTE TDD untuk PT Sat Nusapersada.
Hingga saat ini, baru TSM Technologies yang hadir sebagai independent design house dalam rantai pasok industri telekomunikasi di Indonesia. “Semoga upaya kami bisa mendorong dan memperkuat pertumbuhan industri telekomunikasi di Indonesia,” ujar Sam Ali, Chairman PT Tata Sarana Mandiri.