Steller, Rangkai Foto dan Video Jadi Cerita Menarik

Kinerja

Dari deskripsi yang ditampilkan Steller, aplikasi ini membutuhkan sistem operasi terbaru. Untuk Android, minimal menggunakan sistem Android 5.0, sedangkan untuk pengguna iPhone minimal mesti menggunakan iOS 8.0. Untuk ukuran filenya sendiri terbilang kecil sehingga tidak membebani kapasitas memori internal.

Saat SINYAL jalankan, aplikasi ini ternyata cukup ringan. Perpindahan halaman, membuka story dari postingan yang ada, sampai melihat video yang ditampilkan, semua berjalan mulus tanp tersendat. Pemilihan desain yang memudahkan juga membuat pengguna nyaman melihat tampilannya. Sejauh SINYAL coba, tidak terdapat kendala pada aplikasi ini.

Inovasi

Steller menghadirkan inovasi dengan mengusung konsep yang berbeda dengan aplikasi berbagi foto lainnya. Dengan memposting kumpulan foto dan video menjadi sebuah kisah, Steller mampu menyampaikannya dengan lebih menarik.

inovasi

Selain itu, hal ini tidak hanya bisa dimanfaatkan untuk kesenangan semata juga, namun juga bisa dimanfaatkan untuk hal yang lebih bermanfaat. Contohnya, membuat tutorial, menampilkan suatu peristiwa, sampai mempromosikan dagangan dengan lebih informatif.

Daya Saing

Saat ini aplikasi Steller memang sedang naik daun, terutama bagi pengguna di Indonesia. Hal ini terbukti dengan kepopulerannya yang meningkat setelah hadir di Android. Kepopulerannya ini sedikit banyak terbantu dengan postingan Steller yang bisa disebar melalui Facebook ataupun Instagram. Hal unik dan menarik yang ditampilkannya membuat pengguna yang penasaran untuk mencobanya dan akhirnya banyak yang menyukai aplikasi ini. Dayu Akbar

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled