WWW.SINYALMAGZ.COM – Tampaknya Spotify bakal menutup tahun 2018 dengan senyuman. Tempo hari perusahaan streaming audio digital ini mempublikasikan laporan pendapatan terbarunya. Total hingga saat ini tercatat memiliki 191 juta total pengguna aktif bulanan.
Dari jumlah itu, sebanyak 87 juta pelanggan sudah berstatus berbayar. Ini naik dari 83 juta pelanggan di kuartal sebelumnya. Spotify masih mempertahankan keunggulan di atas pesaing utama Apple Music, yang diperkirakan memiliki sekitar 43,5 juta pelanggan.
Namun tampaknya perolehan di atas belum membalikkan Spotify ke titik untung. Pada kuartal tahun lalu Spotify membukukan kerugian 73 juta euro. Dengan pendapatan dari pelanggan puluhan juta tadi dapat menekan kerugian hingga hanya 6 juta euro.
Dengan grafik positif ini menandakan profitabilitas mungkin tidak akan lama lagi diraih. Dan hal ini jelas merupakan kabar baik bagi para investor. (*)