APPLE iPHONE XR
Selepas usia 10 tahun yang ditandai dengan dirilisnya iPhone X, Apple justru menggunakan nama “X” sebagai identitas. Dan yang terbaru adalah iPhone XR.
Bagi pengguna Apple, iPhone XR masih terasa bak iPhone X dengan layar berponi dan layar yang penuh.
Dengan kata lain secara desain memang nyaris tak berubah. Kecuali jika Anda sangat concern dengan up grade sistem operasi, maka iPhone XR telah memakai iOS versi 12.
XR bahkan hanya memiliki single modul camera utama resolusi 12 MP. Namun Apple belajar banyak soal kapasitas baterai.
Maka pada seri ini disiapkan baterai dengan kapasitas lebih besar ketimbang iPhone X.
Begitu pula dengan opsi pilihannya. Pada seri X hanya ada dua pilihan (64 GB dan 256 GB), kali ini ditambah dengan versi 128 GB.
iPhone X sendiri untuk varian 64 GB sudah turun, mencapai sekitar Rp 7-8 jutaan. Sedangkan iPhone XR dengan kapasitas serupa di angka Rp 12 jutaan.
Teknologi lainnya tak banyak pula berubah. Misalnya RAM masih 3 GB. Fitur fast charging juga diadopsikan lagi.
Memang pada akhirnya, pemilik iPhone X agak enggan mengganti. Namun, jika ingin memperoleh kekinian, iPhone XR lah pilihannya. (*)
SPESIFIKASI
DIMENSI | 150.9 x 75.7 x 8.3 mm, 194 gram |
KAMERA UTAMA | 12 MP |
KAMERA DEPAN | 7 MP |
PROSESOR | Apple A12 Bionic |
LAYAR | 6,1 inci |
BATERAI | 2.942 mAh |
Ingin pakai paket unlimited yang keren banget? Klik di https://indosatooredoo.com/id/personal/producttariff/unlimited?utm_source=sinyalmagzadvertorialonsinyalmagz&utm_medium=awareness&utm_campaign=unlimited&utm_content=advertorial