Simpan Live Video Instagram di Hape

ist

ist

Sinyal.co.id – Punya Instagram? tapi tak suka ketika live video Anda menghilang segera setelah Anda selesai live? Tenang, platform media sosial milik Facebook ini sekarang telah memiliki solusi untuk Anda.

Instagram kini telah menunjukkan kemampuan untuk menyimpan video langsung ke ponsel Anda setelah Anda kelar siaran langsung. Ini berarti Anda dapat menghidupkan kembali (dan re-share), momen terbaik  hidup Anda pada kesempatan lain.

Sementara itu, live video tetap akan lenyap dari aplikasi, Anda dapat langsung men-download video ke hape dengan mengklik tombol Save di pojok kanan atas. Hanya video itu saja yang tersimpan di hape, semua komentar, Like, jumlah penonton dan interaksi lain tidak akan tersimpan.

Setelah tersimpan, klik selesai, dan video Anda akan selamanya diabadikan dalam hape, meskipun itu tidak akan lagi terlihat pada aplikasi Instagram sendiri. Ini adalah perubahan signifikan untuk Instagram. Sebelumnya, Facebook memungkinkan Anda menyimpan video live,dan tidak mengherankan Instagram akhirnya mengikuti.

Rachmad Sadeli

Sumber: Techradar 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled