Samsung Galaxy S10 Bakal Diluncurkan Maret 2019

SINYALMAGZ.com – Informasi mengenai flagship terbaru milik Samsung, yakni Galaxy S10, memang telah banyak beredar di ranah maya. Kali ini, muncul informasi baru tentang waktu peluncuran smartphone tersebut.

Dilansir dari Phone Arena, Selasa (12/2/2019), seluruh varian Galaxy S10 dilaporkan akan mulai dijual pada tanggal 8 Maret 2019 mendatang. Meski demikian, di beberapa pasar mungkin baru akan tersedia setelahnya.

Seri Galaxy S10 sendiri disebut-sebut akan hadir dalam tiga varian, yakni Galaxy S10E, Galaxy S10, dan Galaxy S10 Plus. Begitu pula soal harga yang ditawarkannya pun beragam.

Menurut laporan, untuk varian Galaxy S10E nantinya akan dijual dengan harga 799 Euro di Eropa untuk varian RAM 4 GB dan memori internal 128 GB.

Sedangkan untuk Galaxy S10, dibanderol seharga 929 Euro untuk varian RAM 6 GB dan memori internal 128 GB. Namun untuk varian RAM 8 GB dan memori internal 512 GB, ditawarkan seharga 1.179 Euro.

Sementara untuk varian Galaxy S10 Plus, akan menjadi yang paling mahal dengan harga jual 1.049 Euro untuk varian RAM dan memori internal 6 GB/128GB. Untuk versi 8 GB/512 GB, dibanderol 1.299 Euro, dan untuk versi 12 GB/1 TB seharga 1.599 Euro.

Samsung Galaxy S10 akan tersedia dalam pilihan warna Black, White, dan Sea Green. Namun beberapa varian akan memiliki warna tambahan, seperti Blue dan Yellow.

Acara Pengumuman Samsung Galaxy S10

Raksasa vendor smartphone asal Korea Selatan, Samsung, berencana akan mengumumkan Galaxy S10 dalam acara “Unpacked” di San Francisco, Amerika Serikat (AS). Acara pengumuman smartphone tersebut akan digelar pada 20 Februari 2019.

“Selamat datang di generasi berikutnya. Galaxy Unpacked pada 20 Februari.”, kicau akun resmi Samsung Mobile di Twitter, dan diikuti oleh sebuah klip gambar animasi pendek yang mengumumkan tanggal acara yang dimaksud.

Di tengah-tengah gambar, terdapat garis yang terlihat seperti pinggiran sebuah smartphone berwarna ungu. Sementara kaca layarnya terlihat sedikit melengkung.

Selain itu, Samsung juga akan menyiarkannya secara langsung acara tersebut melalui situs web resminya.

Nama “Galaxy S10” memang tidak disebutkan secara langsung. Namun, dari angka “10” yang terdapat di undangan tersebut, sepertinya bisa dipastikan bahwa Galaxy Unpack pada 20 Feburari mendatang memang bakal menjadi acara perkenalan perangkat tersebut.

Menurut rumor yang beredar sebelumnya, seri Galaxy S10 nantinya bakal dibekali dengan aneka fitur terbaru dari Samsung.

Misalnya saja, pemindai sidik jari dan kamera yang tertanam di layar, serta konektivitas 5G untuk salah satu versinya.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled