Desain (Nilai: 8)
Samsung Galaxy J3 2016 hadir dengan rancangan desain khas Samsung. Bodi kompak dengan sudut-sudut melengkung. Cover belakang dibuat dari bahan plastik glossy. Cover plastik yang diterapkan di bagian belakang Samsung J3 2016 terbilang kurang bagus. Pasalnya sangat licin untuk tangan berkeringat. Selain itu meninggalkan noda tangan yang kentara.
Menariknya, list yang menjadi rangka bodi Samsung Galaxy J3 2016 berbahan metal. Tidak dibuat polos begitu saja, namun ada uliran detail di sisinya. Ini semakin memantapkan genggaman tangan pengguna pada sisi ponsel.
Menelusuri tombol-tombol Samsung Galaxy J3 2016, tombol home dibuat kecil dan simple. Memang untuk pengguna berjari besar harus beradaptasi terlebih dahulu terhadap tombol home ini. Posisinya yang terlalu bawah agak sedikit kurang nyaman saat dijangkau ibu jari.
Penempatan tombol power sendiri ada di bagian kanan perangkat. Di sisi atas ada jack audio 3,5 mm. Kemudian menelusuri sisi kirinya ada tombol pengatur volume. Di bagian bawah ada lubang mic dan port microUSB. Di bagian belakang ada kamera utama berkapasitas 8 MP didampingi satu LED Flash.
Uniknya untuk seri J 2016 kali ini, penempatan speaker ada di samping kamera utama. Penempatan ini terbilang tidak biasa. Kendati demikian posisi di samping kamera pun tidak menguntungkan. Pasalnya, ketika ponsel berada di atas meja, maka keluaran suara bisa teredam.
Begitu pula ketika pengguna memainkan game dalam posisi landskap. Otomatis telapak tangan menutupi penampang speaker yang dibenamkan Samsung.
Hanya saja desain kompak yang diusung Samsung membuatnya mudah digenggam. Nyaman ditenteng dalam waktu lama. Selain itu pas untuk masuk di saku celana jeans.