BATERAI
Meskipun bukan baterai dengan kapasitas super, namun ada catatan menarik yang perlu diangkat. Pertama adalah Advan kini memakai baterai jenis Lithium Polimer yang oleh beberapa pengamat disebut sebagai pengganti Lithium Ion.
Polimer lebih memiliki daya tahan, selain itu tak lekas jebol seperti yang banyak dialami lithium ion. Dan diprediksi menjadi material baterai perangkat khususnya mobile masa depan.
Aplikasi Hemat Daya
Kedua, kapasitasnya memang hanya 3.200 mAH (itu pun sudah lebih baik dengan beberapa brand lain). Akan tetapi,Advan menambahkan teknologi software untuk penghematan dan pengelolaan daya.
Semakin tinggi fungsi dan komponen di dalam sebuah perangkat, makin kompleks pula pemakaian baterai. Kini tidak lagi linear. Maka, aplikasi kelola tenaga jadi penting, agar pengguna dapat menyesuaikan peruntukan perangkatnya dan pemakaian baterainya.
Aplikasi Hemat Daya menawarkan kelolaan tenaga. Misalnya dengan kapasitas 64 persen, masih dapat digunakan hingga 5 hari ke depan.
Aplikasi ini juga menampilkan status baterai dalam kondisi baik, sedang atau buruk. Termasuk suhu baterai. Tak kalah penting adalah kapasitasnya. Layaknya sebuah dashboard, akan muncul informasi kapasitas real time baterai.
Semua hal di atas penting bagi Anda yang ingin melakukan pekerjaan atau perjalanan, tapi perlu tahu kondisi smartphone.
AUDIO
Dengan memakai user interface buatan sendiri, IDOS versi 9.42, Advan G2 Pro menyertakan audio player (music player) sendiri. Kualitas audio tergolong rata-rata. Porsi treble lebih kuat ketimbang bass.
Kalau Anda masih kurang puas, di music player sudah tersedia penyetelan audio (equalizer) sendiri. Anda cukup masuk ke Setting untuk mengatur sendiri proporsi frekuensi audio.
Ki-ka: Audio Player Equalizer, radio FM, Audio Recorder
Ada dua pilihan yang tersedia. Antara lain Equalizer yang menawarkan lima level dari skala -15dB hingga 15dB. Setelan ini bisa dilakukan dengan dua pilihan. Mengatur sendiri lima level (swipe up atau down) atau Anda pilih saja ambience yang tersedia di bawah.
Pilihan lainnya dalah menggunakan Enhanced Surround untuk lebih menambah “tebal” kualitas audio. Selain ada beberapa pilihan ambience (small room hingga plate) juga setelan penambah efek bass (bass booster) dan efek surround (surround sound). Namun untuk mendengarkan efek surround Anda harus menggunakan headphone.
[…] pada jejeran harga Rp1-jutaan. Mari kita bandingkan dengan Advan G2 Pro seharga Rp1.200.000,- yang meraih skor 72.708 poin. Chipset yang mentenagai Advan G2 Pro adalah Unisoc SC9863A. Di sini cukup terlihat jelas bahwa […]
[…] pada jejeran harga Rp1-jutaan. Mari kita bandingkan dengan Advan G2 Pro seharga Rp1.200.000,- yang meraih skor 72.708 poin. Chipset yang mentenagai Advan G2 Pro adalah Unisoc SC9863A. Di sini cukup terlihat jelas bahwa […]
[…] pada jejeran harga Rp1-jutaan. Mari kita bandingkan dengan Advan G2 Pro seharga Rp1.200.000,- yang mеrаіh ѕkоr 72.708 роіn. Chірѕеt уаng mеntеnаgаі Advаn G2 Prо іаlаh Unіѕос SC9863A. Dі ѕіnі сukuр […]