SINYALMAGZ – Powerbank merupakan perangkat penting bagi para pengguna smartphone yang ingin selalu update di dunia maya. Hadirnya powerbank pun cukup membantu, khusunya bagi para traveller, dimana mereka bisa mengisi daya dimanapun dan kapanpun.
Nah, buat kamu para traveller, kini ada pengisi daya portable dari vendor ACMIC yang merupakan pemain baru di industri powerbank. Acmic A10 Pro namanya.
Acmic A10 Pro sendiri memiliki desain yang menarik dan juga premium, terbuat dari bahan metal aluminium alloy yang membuat powerbank ini semakin terlihat kokoh dan nyaman digenggam.
Acmic A10 Pro juga menawarkan beberapa pilhan warna seperti Gold, Rose Gold, Silver, dan Space Gray.
Selain itu, terdapat tombol Power dan empat lampu indikator pada bagian kiri. Empat lampu indikator tersebut memiliki fungsi untuk menandakan daya yang dimiliki powerbank.
Sementara untuk konektifitas, powerbank ini memiliki 4 port, di antaranya 2 port input dan 2 port output.
Untuk port output, powerbank ini memiliki satu port standar dengan daya 2,4 Ampere 5V. Sedangkan satu port lainnya sudah didukung dengan teknologi Quick Charge 3.0 besutan Qualcomm. Port yang satu ini memiliki warna Orange.
Kemudian untuk bagian input, terdapat port Lightning In dan port microUSB dengan dukungan Quick Charge 3.0 milik Qualcomm. Port Lightning In dibuat untuk pengguna iPhone, yang bertujuan agar pengguna tidak direpotkan untuk membawa dua kabel.
Bicara soal performa, powerbank ini membutuhkan waktu yang lumayan lama, karena kapasitasnya yang besar, yakni 10.000 mAh.
Apabila menggunakan port Lighting In, membutuhkan waktu sekitar 4,5 jam hingga terisi penuh. Namun apabila menggunakan port microUSB QC 3.0, powerbank ini hanya memerlukan waktu kurang lebih 3 jam pengisian hingga penuh.
Acmic A10 Pro juga sudah dilengkapi dengan sembilan fitur pintar andalan.
Fitur-fitur tersebut antara lain: Smart Temperature Protection, Smart Over-Charge Protection, Smart Over-Discharge Protection, Smart Short-Circuit Protection, Smart Input Over-Voltage Protection, Smart Output Over-Voltage Protection, Smart Recovery Protection, Smart Output Over-Current Protection, dan Smart PTC Cell Protection.