Kamera (Nilai: 8)
Menu kameranya minimalis, mirip dengan kamera ponsel kelas biasa. Hanya ada Face Beauty, Exposure, Scene, White Balance, HDR, dan fitur tambahan saat mengambil foto.
Kamera utamanya 16 MP, dengan hasil foto memuaskan jika dipakai di luar ruang dengan cahaya cukup. Foto terekam tajam dan bersih dari noise, dengan warna alami. Foto objek bergerak cepat, misalnya mobil berjalan, bisa terekam jelas dan tajam.
Foto makro juga mudah didapat dengan hasil tajam dan warna bagus. Autofokus PDAF membuat proses autofokus berlangsung cepat dan akurat. Saat objek yang dibidik bergerak, autofokus bisa mengikutinya dengan cepat.
Di luar ruang, foto selfie bisa didapat dengan hasil bagus, terang dan tajam. Lensa wide membuat foto selfie beramai-ramai bisa terekam semua. Bahkan meski posisi wajah membelakangi cahaya (backlight), hasil foto tetap terang secara otomatis. Tentu saja bagian latarnya akan berlebih cahaya (putih). Foto selfie bisa diaktifkan lewat suara atau gerakan tertentu.
Namun di dalam ruang, kualitas foto banyak menurun. Foto menjadi kurang tajam dengan noise yang nyata, serta mudah blur akibat sedikit gerakan. Untungnya, flash-nya sangat terang, jadi bisa mendongkrak ketajaman foto dalam ruang secara signifikan.
Rekaman video berkarakter mirip hasil fotonya, bagus di luar ruang dan kurang tajam di dalam ruang. Saat dijalankan, video tampil mulus tanpa lag. Lampu video tak bisa diaktifkan saat proses rekaman video sedang berlangsung, jadi harus dinyalakan dari awal.