Netizen Ramai-Ramai Kirim Doa Untuk Lion Air JT 610

SINYALMAGZ.com – Pagi ini, Senin (29/10/2018) pesawat Lion Air rute Jakarta-Pangkal Pinang dilaporkan hilang kontak. Pesawat dengan nomor penerbangan JT 610 tersebut hilang kontak tidak lama setelah lepas landas dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Kepastian mengenai informasi hilangnya pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT 610 ini sendiri telah dikonfirmasi langsung oleh Direktur Umum Lion Air Grup, Edward Sirait.

“Benar, kami kehilangan kontak sejak terbang jam 06.00 WIB dari Cengkareng.”, ujar Edward.

Sementara dari pihak Lion Air sendiri, menurut Edward, masih terus melakukan pengecekan terkait keberadaan pesawat tersebut.

“Kita lagi cek. Informasi masih simpang siur.”, tutur Edward.

Peristiwa hilangnya pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT 610 ini pun dengan cepat menjadi pembicaraan netizen di lini masa Twitter. Kebanyakan dari netizen mendoakan yang terbaik bagi para kru dan penumpang yang ada di dalamnya.

Berdasarkan pantauan, Senin (29/10/2018), tagar #JT610 berada di puncak trending topic Twitter Indonesia.

Kebanyakan dari netizen mendoakan yang terbaik bagi para kru dan penumpang yang ada di dalamnya.

Untuk lebih lengkapnya, berikut ini beberapa kicauan yang sudah kami himpun.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled