Kinerja (Nilai: 7)
Masuk di kelas menengah, kebutuhan komunikasi dan internetan sehari-hari masih bisa dilakukan dengan nyaman. Membuka banyak aplikasi sekaligus juga masih cukup baik. Game-game kelas sedang juga masih bisa dimainkan dengan nyaman.
Didukung layarnya yang tajam, bermain game dan internetan berlama-lama terasa nyaman. Baterainya terbilang sedang saja. Jika dipakai intensif, hanya bertahan setengah hari. Meski di luar negeri beredar versi 4G, namun di Indonesia baru bertipe 3G/HSDPA saja.
Hasil uji benchmark menunjukkan skor yang cukup baik. Bahkan hasil ujinya lebih unggul ketimbang tipe terkenal seperti Samsung Galaxy S5, LG Nexus 5, OnePlus One, HTC One M8, atau Xiaomi Mi4.