Desain (Nilai: 7,5)
Lenovo K4 Note hadir sebagai ponsel bongsor. Berlayar 5,5 inch dengan dimensi besar. Namun, masih muat di kantong celana. Penempatan tombol-tombolnya juga gampang dijangkau. Begitu juga penempatan sensor sidik jarinya yang bisa langsung disentuh ujung telunjuk pengguna.
Tampangnya tidak terlalu kaku dengan garis lengkung di kedua ujungnya. List di bagian pinggir Lenovo K4 Note terbuat dari aluminium, hingga memiliki kesan kuat dan mewah. Walau begitu bagian belakangnya dari bahan plastik yang mudah dilepas.
Meskipun bagian belakangnya mudah dilepas, namun ternyata baterainya unibodi. Ini artinya Anda tidak bisa melepas baterai Lenovo K4 Note begitu saja.
Penempatan speaker menjadi nilai tambah ponsel ini. Tidak terlalu banyak ponsel yang menempatkan speaker di atas dan bawah layar. Ini tentunya bertujuan untuk menghadirkan keluaran suara yang keras dan bertenaga, tanpa halangan.
Untuk tampilan antar muka, Lenovo K4 Note menggunakan tampilan Vibe UI. Tampilan khas buatan Lenovo ini berjalan di atas Android v5.1 (Lollipop). Tampilan khas Lenovo ini terbilang ringan dan tidak terlalu banyak membawa aplikasi bawaan.
Di sisi belakang Lenovo K4 Note, terpasang sebuah sensor sidik jari. Sensor ini diletakkan tepat di bawah kamera utama. Tentunya dengan penempatan seperti itu, Anda akan lebih nyaman membukanya dengan jari telunjuk.
Responsivitas sensor sidik jari ini terbilang baik. Akan tetapi ia tidak bisa membaca sidik jari dalam posisi miring. Jadi Anda harus tepat menyentuh sensornya dengan posisi telunjuk tegak lurus.