Lenovo A5s Dilego Rp 1,5 Jutaan, Sudah Android v9.0 Berbekal Kamera 13 MP

WWW.SINYALMAGZ.COM – Membuka tahun 2019, Lenovo Mobile langsung membuat gebrakan di kancah industri smartphone Tanah Air. Produsen smartphone global ini kembali membawa nuansa segar dengan meluncurkan ponsel pintar terbarunya Lenovo A5s untuk konsumen di Indonesia.

“Smartphone Lenovo A5s ini hadir dengan tampilan baru yang semakin memikat, bak mantan kekasih yang selalu tampak indah dimata para mantan, dengan desain seksi dan sangat handy di genggaman,” kata Evan Angganantika, Marketing Manager Inone Smart Technology, selaku distributor resmi smartphone Lenovo di Indonesia.

Ponsel pintar ini memiliki desain unik yang disajikan dalam warna Lake Blue dan Night Black  yang menggoda. Lenovo A5s menggunakan bahan dasar polycarbonate yang berkualitas. Perangkat ini didesain dengan ukuran yang sangat nyaman  di genggaman tangan, serta tampil dengan elegan dan menawan.

Selain itu, Lenovo A5s adalah smartphone pertama di kelasnya yang telah dilengkapi dengan sistem operasi terbaru Android 9.0 Pie. Sistem operasi besutan Google tersebut mengusung sejumlah fitur anyar seperti tampilan antarmuka yang lebih fresh, notifikasi panel dengan smart reply, digital wellbeing, sistem navigasi yang dirombak, sistem pencarian pintar, manajemen baterai lebih efisien, hingga sistem keamanan yang lebih kuat.

Tak hanya itu saja, ponsel ini dibekali dengan sensor kamera yang mumpuni untuk pecinta fotografi. Dengan kamera utama 13 MP yang memiliki aperture F/2.0, pengguna bisa mengabadikan setiap momen dengan sempurna dan mengesankan di berbagai kondisi cahaya.

“Catch the moment! Sudah tidak sabar rasanya untuk #CLBK, smartphone Lenovo A5s siap untuk balikan sama kamu dengan desain yang begitu menggoda dan fitur kamera yang mampu menghasilkan foto-foto cantik untuk diunggah di media sosial,” kata Evan.

Evan menambahkan, diluncurkannya Lenovo A5S ini adalah momentum bagi Lenovo Mobile Indonesia untuk mengajak penggunanya yang dulu sempat berpaling ke merek lain, kembali ke smartphone Lenovo. Karena desain dan fiturnya yang kini semakin menggoda.

Untuk menunjang kinerjanya, smartphone ini dipersenjatai dengan prosesor Helio A22 yang powerful dari Mediatek. Ditunjang dengan RAM 2 GB dan ROM 16 GB, menjamin kinerja yang mulus untuk berbagai aktivitas, seperti menjalankan berbagai aplikasi secara bersamaan (multi tasking) maupun bermain game online yang sedang populer dengan mulus.

Inone Smart Technology, selaku distributor resmi smartphone Lenovo di Indonesia memasarkan perangkat terbaru Lenovo A5s bekerjasama secara eksklusif dengan portal belanja Shopee. Dengan harga Rp. 1.499.000,- dan khusus untuk penjualan perdana pada 25 Januari 2019 di Shopee, konsumen akan mendapatkan harga spesial Flash Sale sebesar Rp. 1.299.000,- serta bonus 1 unit external memory card dengan kapasitas penyimpanan sebesar 32 GB.

Christin Djuarto, Director Shopee Indonesia mengatakan, “Lenovo A5s dengan tampilan baru yang semakin memikat siap meramaikan pasar smartphone yang semakin berkembang dalam beberapa tahun terakhir ini, terutama di e-commerce. Dengan feature utama yang canggih serta harga yang sangat terjangkau, kami percaya Lenovo A5s akan menjadi pilihan smartphone yang diperhitungkan konsumen. Lebih spesial lagi, pengguna dapat membeli smartphone Lenovo A5s dengan harga eksklusif hanya di Shopee.” (*)

 

 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled