Cara Menyulap Kipas Angin Jadi AC Rumahan

SINYALMAGZ – Dampak dari pemanasan global memang sudah sangat terasa. Bahkan, di beberapa daerah yang beberapa dekade sebelumnya terasa sejuk dan dingin, saat ini sudah mulai terasa panas.

Namun hal tersebut tak hanya kondisi cuaca yang menyebabkan panas meningkat, melainkan juga karena sempitnya area pemukiman. Sehingga tidak banyak celah bagi angin untuk masuk ke dalam rumah.

Kebutuhan penyejuk udara pada musim panas pun akhirnya terus meningkat, terutama di kota-kota besar. Apalagi saat tinggal di daerah yang memang bersuhu panas, badan kita akan terasa gerah. Dan untuk itulah kita bisa menggunakan kipas angin di rumah.

Ya, kipas angin memang menjadi solusi andalan bagi sebagian besar kalangan masyarakat. Sebab, kipas angin lebih murah harganya dibandingkan dengan AC (Air Conditioner).

Namun sayangnya, kipas angin tidak bisa menjamin udara tersebar merata.

Tapi jangan khawatir! Sebab, kita masih bisa membuat kipas angin di rumah menjadi AC yang dapat menyebarkan udara dingin ke seluruh ruangan.

Kipas angin AC ini adalah salah satu inovasi mekanik rumahan bagi yang ingin merasakan kesejukan AC dengan memanfaatkan kipas angin.

Jadi, bagi kamu yang tidak memiliki kemampuan finansial untuk membeli sebuah AC, bisa berinovasi menggunakan kipas angin yang dimodifikasi sedemikian rupa. Sehingga menghasilkan hembusan udara yang lebih sejuk dan dingin.

Dikutip dari akun DDLEctroTech.com, berikut caranya menyulap kipas angin di rumah menjadi AC.

Bahan:

1. 6 buah botol bekas minuman berukuran besar

2. Kertas karton tebal

3. 6 kabel ties

4. Lem

5. Kipas angin

Caranya:

1. Potong masing-masing botol menjadi dua bagian.

2. Lepas penutup botol dan ambil pangkal botol.

3. Potong karton menjadi lingkaran besar sekiranya muat untuk 6 lubang botol.

4. Buat 6 lubang pada karton, masing-masing seukuran dengan botol.

5. Tempelkan 6 pangkal botol di setuap lubang karton menggunakan lem tembak.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled