Kinerja
Ukuran file Jejakku tidak lebih dari 4,3 MB. Ini membuatnya menjadi sangat ringan dan lancar dibuka di ponsel Android. Beberapa bugs masih ditemukan di aplikasi ini. Pada menu Events, ada tanda plus yang tidak bisa dimanfaatkan. Ketika tanda plus ini ditekan, tiba-tiba aplikasi force closed atau menutup sendiri.
Animasi yang minim juga membuat Jejakku tetap ringan ketika diekulik pengguna. Menariknya aplikasi ini bersih dari iklan yang mengganggu. Hampir semua menu dan fitur Jejakku berfungsi dengan baik. Sayangnya ada juga menu dan fitur yang belum memiliki konten.
Respon pengelola juga cepat ketika Kami berusaha untuk booking agenda open trip. Hanya saja sistem booking harus memaksa Anda keluar sistem Jejakku. Contohnya adalah ketika Kami harus dialihkan ke gmail untuk melakukan pesanan.
Inovasi
Traveling dengan konsep edu tourism seperti ini masih jarang. Inovasi yang paling menonjol dari Jejakku tentu saja ada pada menu Challenges. Di sini agenda dibuat dalam jangka menengah, agar peminat bakti sosial terus berdatangan setiap waktu.
Pengguna juga bisa berbagi catatan perjalanan ke sesama pengguna aplikasi Jejakku. Caranya juga cukup mudah. Cukup dengan membuat cerita perjalanan di dalam menu notes.
Inovasi lain yang ada pada Jejakku adalah konten tips dan informasi perjalanan yang cukup unik. Konten tips dan informasi perjalanannya menonjolkan destinasi tidak biasa. Misalnya Air Terjun Sumber Pitu, Batu, Jawa Timur.
Tidak sekadar menawarkan kesenangan, tapi artikel yang dimuat di sini memiliki unsur edukasi yang kental. Bahasanya juga dekat dengan keseharian anak muda.
Daya Saing
Jejakku bisa jadi acuan untuk menjelajah lebih jauh pelosok negeri. Tidak haya untuk menikmati destinasi yang ada, namun juga ikut berpartisipasi bersama pejalan lain merawat objek wisata.
Tampilan Jejakku juga unik dan menarik. Kesannya lebih seperti situs mini daripada sebuah aplikasi. Namun untuk sebuah unit bisnis, Jejakku masih harus lebih serius membenahi open trip mereka. Potensi ini belum dioptimalkan dengan baik.
Beberapa pesaing sudah lebih dahulu hadir, baik berupa situs maupun aplikasi. Contohnya adalah Raja Wisata. Raja Wisata punya sistem dan strategi pemasaran yang lebih matang. Lalu