SINYAL.co.id– iPhone selalu memberi inspirasi rekanan Apple untuk berkreasi membuat produk yang lebih eksklusif. Maklum, konsumen iPhone menembus kelas atas yang kadang tak kenal berapapun keluar kocek. Sebagai contoh sekarang, ketika iPhone 7 dan 7 Plus sudah dirilis, lalu di Singapura kabarnya untuk iPhone 7 Plus 256 GB ada yang dijual hingga Rp 20 jutaan (padahal harga resminya sekitar 12,5 juta saja ). Konsumen Indonesia ada lho yang siap tebus.
Jadi jika Karalux, sebuah perusahaan pembuat gift khusus dari bahan emas 24 karat bikin iPhone 7 dan 7 Plus pasti paham benar ada konsumen yang ingin eksklusivitas. Seluruh varian kedua iPhone baru itu tersedia dengan kulit punggung emas 24 karat.
Desainnya sangat menggungah. Logo Apple dikreasi ulang. Tak lagi standar. Ditambahkan pula lebih dari 30 intan. Kemudian di bawahnya ditambahkan ikon naga yang timbul. Karalux membutuhkan waktu enam hingga delapan jam untuk membuat lapis emas itu sendiri. Proses produksinya memerlukan sekitar 20 tahap yang sangat jelimet dan presisi.
Seperti Anda tahu, emas sangat halus dan mudah tergores. Setelah itu proses berikutnya berupa coating menggunakan nano. Bahan nano yang digunakan pun bukan sembarangan. Karalux memilih nano seperti yang digunakan untuk melapis emas pada mobil lux Rolls Royce.
Karalux punya pengalaman seabreg mendandani beberapa mobil dengan lapisan emas. Selain Rolls Royce, ada Hummer. Sebelumnya BlackBerry Passport juga pernah dirias emas pada beberapa bagian. Lalu Samsung Galaxy Note 7 walaupun masih proses perbaikan pun sudah ada.
Harganya silakan ukur dengan tabungan Anda. Untuk iPhone 7 32 GB yang paling murah dibanderol Rp 25 juta. Sementara varian 256 GB seharga Rp 34 jutaan. Kalau tertarik iPhone 7 Plus 32 GB boleh ditebus sebesar Rp 26 jutaan. Sedangkan varian 256 GB senilai Rp 35,6 jutaan.
Itu belum seberapa lho. Alias cuma berlapis emas. Kalau mau menambahkan intan dan ikon naga harganya bisa tembus dua kali lipat. Sedang iPhone 7 Plus yang 128 GB saja sudah seharga Rp 59 jutaan.
Hmmm…. bisa dapat lima iPhone 7 Plus dengan harga normal tuh!