Sinyal.co.id – Melalui situs Slashleaks telah bocor informasi mengenai hadirnya Huawei Y3 2017.
Terlihat foto-foto bagian bodi dan juga bagian panel belakang dari hape entry level ini.
Gambar-gambar tersebut mengungkapkan bahwa hape ini tak memakai tombol sentuh sensitif di bagian depan.
Dari fotonya terlihat trio kontrol hape akan diimplementasikan di antarmuka.
Melihat tinggi dan lebar hape, diprediksi akan punya ukuran layar lebih besar dari 4,5 inch (Huawei Y3 II).
Bagian belakang ditempati oleh speaker melingkar, kamera dan lampu kilat LED, semuanya berjejer di atas logo Huawei.
Panel belakang dilepaskan, memungkinkan Anda memasukkan dua kartu microSIM beserta kartu microSD ke slot terpisah untuk varian CRO-U00 dan CRO-L22.
Ada juga opsi CRO-L02 dengan hanya satu slot microSIM. Soket audio diletakkan di atas, sedangkan port microUSB ditemukan di bagian bawah.
Rachmad Sadeli