WWW.SINYALMAGZ.COM – Perlombaan seru-seruan pembuatan jam tangan pintar masih terus laju. Kini tak hanya vendor gadget, perusahaan terkenal arloji pun ambil bagian. Salah satunya adaah Fossil.
Melalui subbrand Skagen, produsen satu ini merilis smart watch dengan kemampuan layar sentuh. Jam ini diperkuat oleh sistem operasi Android Wear 2.0 dan menggunakan SoC Qualcomm Snapdragon Wear 2100.
Nama produk yang diberikan adalah Falster. Seri ini menggunakan bahan stainless steel dengan diameter layar AMOLED 42mm dan tebal 12mm. Selain itu Falster adalah smartwatch yang elegan dan memiliki tali pengikat yang dapat diganti.
Skagen sendiri menawarkan dua varian, masing-masing Falster Steel Match brbahan tali metal dan Falster Black Leather yang memakai tali kulit. Sementara disediakan enam tampilan faces di layar.
Kedua arloji pintar ini kompatibel dengan perangkat iOS minimal versi 9 atau iPhone 5, sedangkan untuk Android adalah versi 4.4 ke atas.
Harga Falster dengan tali stainless seidkit lebih murah yaitu sekitar Rp 4,1 juta, sedangkan varian dengan tali kulit seharga Rp 4,7 juta. (*)