SINYAL.co.id – Fitbit telah dikenal berkat perangkat pelacak kebugaran mereka. Tetapi kini perusahaan tersebut memutuskan untuk terjun ke industri smartwatch dengan meluncurkan Ionic Watch.
Spesifikasi Ionic Watch
Demi melakuan hal tersebut, maka mereka pun mengembangkan sistem operasi kustom sendiri, yaitu Ionic OS.
Yup! Smartwatch ini memang tidak menggunakan sistem operasi Android Wear, Tizen atau apa pun yang dikenal saat ini.
Smartwatch ini memiliki kelebihannya sendiri, diantaranya adalah daya baterai yang mampu bertahan lebih dari empat hari hanya dengan sekali pengisian.
Jika rutinitas latihan Anda membutuhkan banyak pelacakan GPS, jam ini pun bisa bekerja dengan baik sampai 10 jam.
Mode olahraga biasa seperti mode berenang pun tersedia, kerennya jam pintar ini tahan air hingga kedalaman 50 meter.
Smartwatch Ionic ini juga memiliki pelacak detak jantung optik yang tertanam di dalamnya. Pemantauan detak jantung dilakukan selama 24 jam sehari dan 7 hari seminggu, sehingga bisa melacak keberagaman detak jantung.
Fitur ini akan menampilkan zona detak jantung secara real-time selama berolahraga sambil melacak detak jantung saat beristirahat.
Jam pintar ini pun akan diberi tambahan fitur Audio Coaching tahun depan.
Ionic OS tak bisa menggunakan aplikasi yang tersedia pada Android Wear. Tetapi masih bisa mendapatkan notifikasi dari Facebook, Instagram, Snapchat dan lain-lain.
Jam pintar ini pun sudah dibekali aplikasi Strava, Pandora dan AccuWeather. Sinkronisasi bisa dilakukan pada aplikasi Pandora, tetapi perlu berlangganan Plus atau Premium dan hanya berlaku di Amerika.
Kapasitas media penyimpanan smartwatch ini 2,5 GB yang bisa menyimpan lebih dari 300 lagu untuk didengarkan secara offline. Bisa juga memasang headset Bluetooth pada smartwatch ini.
Tersedia juga fitur mobile payment dengan kartu Visa, Mastercard dan America Express dari bank-bank termuka di lebih dari 10 market.
Smartwatch ini akan dijual dengan harga $300 atau setara Rp 4 juta di bulan Oktober.
Penjualan di Amerika Utara akan dilakukan melalui toko ritel utama seperti Amazon dan Best Buy, serta operator telekomunikasi Verizon.
Tali jam dapat diganti-ganti, dengan ketersediaan yang beragam, mulai dari kulit hingga tali jam sport.