EVERCOSS WINNER Y STAR SIAP TEMBUS 100.000 UNIT

Sinyal.co.id – Evercoss resmi merilis sang bintang, Winner Y Star.

Smartphone ini sudah di-support dengan OS Android terbaru, 7.0 (Android Nougat).

Selain itu beragam fitur canggih lainnya sudah tersemat dengan baik, seperti fingerprint, kamera dual flash auto focus.

Nah,  Android Nougat ini memiliki fitur data saver yang fungsinya  untuk meminimalisir penggunaan data yang tidak perlu.

Suryadi Willim, Head of Marcom ATL Evercoss mengatakan, bahwa Winner Y Star merupakan smartphone 4G LTE dengan OS Android Nougat pertama yang dirilis Evercoss.

Dengan beragam keunggulan yang dimiliki, kami optimis smartphone ini akan menjadi bintang di kelasnya dan bisa tembus 100.000 unit hingga Juli 2017.

Bintang baru dari Evercoss juga hadir dengan desain stylish dan hadir dalam empat variant warna yaitu Hitam, Gold, Biru dan Putih.

Tampilan sang super star ini terlihat elegant dan removable battery.

Sedangkan untuk mendukung performa, Winner Y Star didukung oleh RAM 2 GB dengan prosesor Quad Core 1.3  GHz

“Dalam kesempatan ini juga Winner Y Star ada prigram khusus penjualan online di Lazada dari tanggal 5-20 Juni dengan harga Rp. 1.299.000 plus free powerbank,” ungkap Suryadi.  

Tags:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled