CANON RILIS PRINTER NFC

Pixma MG7570 dengan NFC

Pixma MG7570 dengan NFC

Konvergensi perangkat bergerak tadinya hanya terjadi antara smartphone atau tablet dengan perangkat audio, kamera, multimedia player. Sementara aktivitas tertinggi sesungguhnya justru pada pemakaian mobile device untuk keperluan memotret. Kendati pengguna lebih suka menyimpan foto di memori internal atau cloud storage, namun beberapa foto bagus tampaknya juga perlu dicetak untuk kemudian jadi hiasan di rumah atau kantor. Bahwa, pencetakan foto yang disebut sebagai kegiatan tradisional tetap ada di tengah kita.
Namun, Canon yang melihat peluang ini, mengemasnya lewat perangkat digital. Kali ini berupa printer yang mengakomodasikan konvergensi tersebut. Harapannya agar pengguna mobile gadget tak repot lagi pergi ke digital printing shop kalau hanya sekadar mencetak beberapa foto. Apalagi, shop-shop yang bertebaran ini kerap kali bikin konsumen antre.
Secara umum, dua printer yang menggunakan sub brand Pixma tergres keluaran Canon ini adalah printer biasa. Kemudian ditambahkan konektivitas nirkabel yang tengah tren yaitu NFC (Near Field Communication) yang lebih cepat ketimbang Bluetooth dalam hal transfer data. Selain itu juga ada sambungan wireless Wi-Fi. Masing-masing diceploskan ke seri Pixma MG7570 (NFC) dan Pixma MG5670 (Wi-Fi).
“Kedua printer terbaru ini semakin melengkapi jajaran printer Wi-Fi multifungsi yang canggih sekaligus trendi dari Canon, serta memiliki tambahan teknologi NFC sehingga mencetak dan memindai secara mobile pun semakin mudah. Aktivitas mencetak maupun memindai pun semakin praktis dan efisien,” ujar Merry Harun, Canon Division Director, PT. Datascrip, distributor resmi Cannon.
Memindai. Ini juga mampu dilakukan dengan teknologi baru dua seri ini. Tetapi yang paling menakjubkan adalah kecepatan pencetakannya. Seri MG7570 sanggup mencetak foto hingga 10 foto berwarna per menit. Kalau hitam-putih malah bisa 15 foto dalam 60 detik. Sementara ”adik”-nya tak kalah sigap, meski tak seandal sang ”kakak”, yaitu rata-rata per menit sebanyak 8,7 foto kelir dan 12,2 foto B&W. Tambah sedikit waktu bisa 9 dan 13 foto.

Pixma MG5670 lebih murah dengan koneksi Wi-Fi

Pixma MG5670 lebih murah dengan koneksi Wi-Fi

Dua mesin cetak ini disiapkan untuk kompatibel dengan produk Apple dan Android. Bagi produk Apple misalnya musti disisipi dengan aplikasi Apple AirPrint. Sementara untuk perangkat Android unduh saja aplikasi Mopria.
Selain dua aplikasi di atas sebagai ”tempat” untuk melakukan pekerjaan proses pencetakan sebelum terkirim ke kedua Pixma ini, Canon Pixma sendiri punya aplikasi yang juga seiring dengan iOS dan Android. Nama aplikasinya Pixma PrintingSolutions. Aplikasi ini tak kalah kaya menu, termasuk di antaranya fasilitas penyimpanan awan yang disediakan oleh Pixma, yaitu Pixma Cloud Link.

Aplikasi Pixma PrintingSolutions Android, juga tersedia di Apps Store

Aplikasi Pixma PrintingSolutions Android, juga tersedia di Apps Store

Link satu ini bahkan mengintegrasikan ke media sosial, macam Facebook, Twitter, Picasa, Photobucket, pun Flickr. Dengan begitu, foto yang tersimpan sebagai arsip di berentet media sosial ini dapat segera di-print.
Seri MG7570 yang tersedia dalam tiga opsi warna dilepas seharga Rp 3.075.000,-, sementara MG5670 yang hanya ada dua pilihan kelir dilego senilai Rp 1.425.000,-

Pilih seri printernya, pilih setingannya

Pilih seri printernya, pilih setingannya

Mau bisnis pencetakan digital?
Mengapa tidak. Bahkan konsumen Anda bisa mengirim foto via email. Adalah Pixma Cloud Link yang akan ”bekerja”. Konsumen dapat mengirimkan hasil pemindaian langsung ke email mana saja menggunakan fitur Scan to Email, atau melampirkan hasil pemindaian ke draft email dengan fitur Scan to Webmail sehingga bisa diedit dulu di draft jika belum akan dikirim.
Selain modal dua mesin cetak di atas, Anda juga perlu catat harga tinta ori. Ini dia daftar harganya;
Tinta :
PGI-750 PGB…… Rp. 173.000,-
CLI-751 Black/ Cyan/ Magenta/ Yellow/ Grey ….. Rp. 158.000,-
Tinta opsional dengan kapasitas lebih besar:
PGI-750XL Pigment Black ….. Rp 230.000,-
PGI-755 Black XXL Pigment Black ….. Rp 272.000,-
CLI-751XL Black/ Cyan/ Magenta/ Yellow/ Grey ….. Rp. 203.000,-

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled