sinyal.co.id – Konektor Lightning memang memungkinkan Anda memainkan musik berkualitas Hi-Res di iPhone. Sesuatu yang tidak bisa dilakukan bila Anda menggunakan konektor 3,5 mm di iPhone.
Sebenarnya, Apple telah menanamkan DAC demi Audio Hi-Res sejak iPhone 6. DAC Internal Cirrus Logic tersebut mampu menangani audio 24-bit/96kHz.
Apple tidak pernah mengonfirmasi teknologi tersebut, karena output maksimal yang bisa disaji bila lewat soket headphone 3.5 mm hanya di 24-bit / 48kHz.
Performa maksimal DAC tersebut hanya bisa terwujud melalui soket headphone Lightning. Itulah alasan terbesar di balik pengubahan jenis konektor untuk audio di iPhone 7.