Asus Kenalkan ZenCreator dan ZenBook Baru

Sinyal.co.id Asus

Hubungan yang erat antara produsen dan pembelinya wajib dibangun agar terjalin komunikasi yang efektif. Menyadari hal itu, Asus menggelar acara untuk memperkenalkan wadah pengguna notebook-nya yang diberi nama ZenCreator (15/3) di Jakarta.

“Siapapun yang memakai ASUS ZenBook untuk menemani beragam aktivitasnya sehari-hari biasanya bukan pengguna perangkat komputasi pada umumnya,” sebut Galip Fu, Country Marketing Manager, ASUS Indonesia. Kalangan pengguna dikategorikan dalam ZenCreator terdiri dari blogger,  YouTuber, fashion designer, fotografer, arsitek sampai musisi.

Agarinsan-insan kreatif dapat bekerja optimal, ASUS menyiapkan  beragam varian produk ASUS ZenBook di Indonesia. Beberapa varian anyar itu adalah  seri UX310, UX330, beragam varian UX360 dan ASUS ZenBook 3 UX390 yang paling fenomenal.

ASUS ZenBook UX310UQ merupakan notebook ultra tipis, ultra elegan dan menawarkan performa non stop. Sedangan ASUS ZenBook UX330UA dengan ketebalan 1,3 cm, menawarkan tampilan yang elegan dan baterai tahan lama.

Lalu, ASUS ZenBook Flip UX360CA adalah ultrabook lipat yang hening, desainnya dibuat agar suara kipas pendingin prosesor tak menggangu. Sedangkan, ASUS ZenBook Flip UX360UA menawarkan fleksibiltas layar hingga 360°. ASUS ZenBook Flip UX360UAK dibuat untuk para content creator yang membutuhkan performa notebook yang andal.

Berikutnya yang paling fenomenal ASUS ZenBook 3 UX390UA. Ini merupakan sebuah notebook dengan konsep komputasi masa depan. Setiap komponen didesain secara presisi dan detail serta elegan hingga membuat ZenBook 3 menjadi ZenBook terbaik.  Memiliki ukuran yang lebih tipis, ringan, kuat, dan performa luar biasa dan merupakan laptop tercanggih yang ada di dunia.

ZenCreator adalah wadah yang terdiri dari komunitas elit pengguna ZenBook, ultrabook tipis dan elegan berbasis Windows 10, yang datang dari berbagai segmen di industri kreatif di tanah air.

Rachmad Sadeli

 

 

 

 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled