SINYAL.co.id– Andy Rubin, bapak Android yang kita tahu sudah tak lagi bekerja di Google mendapat kabar tak sedap.
Ia disebut memutuskan hengkang dari Google akibat melakukan hubungan yang tak pantas dengan seorang perempuan karyawan Google. Bahkan mundurnya Rubin berlangsung beberapa saat setelah Departemen SDM Google melakukan investigasi internal.
Perempuan itu kabarnya adalah staf langsung Rubin ketika membidani Android.
Tentu saja perihal ini segera dibantah oleh juru bicara Rubin, Mike Sitrick. Sitrick bilang, “Hubungan apapun yang dilakukan Rubin selama berada di Google adalah konsensual. Rubin juga tidak pernah diberitahu oleh Google bahwa dia terlibat dalam tindakan yang salah sementara dan dia (memang) tidak melakukannya, baik saat berada di Google atau setelah itu.”
Runut punya runut, perempuan staf itu bekerja di unit Android pada 2013. Sementara, Rubin sendiri meninggalkan unit Android pada Maret 2013. Saat itu Rubin pindah ke unit Robotika.
Pada 2014, Rubin secara resmi mengundurkan diri dari Google.
Belakangan Andy Rubin memiliki usaha baru. Usaha tersebut berupa pembuatan smartphone dengan brand Essential. Essential dibangun lantaran kegelisahannya menanggapi berbagai pertanyaan rekan-rekan sejatinya. Khususnya tentang industri smartphone yang sudah lepas dari harapannya, seperti ketika mendirikan Android delapan tahun silam.
Sekarang kendati telah banyak jenis smartphone namun konsumen seperti tidak diberi pilihan lain. Ini karena rupa, desain, teknologi yang dibawa kebanyakan smartphone nyaris sama.
“Setelah berbicara panjang lebar dengan teman saya, kami memutuskan bahwa saya perlu memulai jenis perusahaan baru yang menggunakan metode abad ke-21 untuk membangun produk sesuai keinginan orang untuk tinggal di abad ke-21,” ujar Rubin.
Hasil kegerahan akan konsep perangkat yang menurutnya monoton itu lalu menghasilkan pemikiran baru. Produk harus kembali kepada esensinya, hakikatnya.
Maka produk Essential lantas mengacu pada enam pemikiran, yaitu;
- Perangkat adalah milik pribadi Anda. Kami tidak akan memaksa Anda untuk memiliki sesuatu yang tidak Anda inginkan.
- Kami akan selalu melakukan hal bagus dengan orang lain. Ekosistem yang tertutup bersifat memecah belah dan ketinggalan jaman.
- Bahan premium dan pengerjaan yang benar seharusnya tidak hanya untuk beberapa orang.
- Perangkat seharusnya tidak menjadi usang setiap tahun. Mereka harus berkembang dengan Anda.
- Teknologi harus membantu Anda agar bisa terus menikmati hidup Anda.
- Sederhana selalu lebih baik.
Beruntung ia punya rekan-rekan hebat yang kemudian berpadu dalam tim Essential. (*)