Seminar Alibaba Global Course hadirkan jajaran pembicara terbaik dari industri e-commerce dalam negeri.
Salah satunya adalah Co-Founder Tokopedia, Leontinus Alpha Edison yang berbagi wawasan mengenai bagaimana UKM dapat meningkatkan pengalaman belanja konsumen melalui teknologi digital dan mengembangkan bisnis mereka.
Begitupula Achmad Alkatiri, Chief Marketing Officer Lazada Indonesia menyampaikan rahasia kesuksesan penjual yang telah mampu memanfaatkan platform Lazada untuk meningkatkan bisnis mereka.
Sementara pembicara lain dari UCWeb, Alibaba.com, dan Taobao University mempresentasikan beragam topik, mulai dari tren terbaru untuk perkenalkan merek dan konten pemasaran, menciptakan lini produk dan strategi penetapan harga, hingga tips membangun kepercayaan dengan pembeli Business to Business (B2B) dari seluruh dunia.
Rudi Salahuddin, Deputi Bidang Kordinasi Ekonomi Kreatif, Kewirausahaan, dan Daya Saing Koperasi dan Usaha Kecil Menengah dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia, membuka seminar terbuka yang dihadiri sekitar 1000 pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) lokal di Jakarta.
Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan UKM dalam memahami industri e-commerce yang hadirkan pembicara dari Taobao University dan sejumlah pelopor ekonomi digital dalam negeri seperti Tokopedia, Lazada Indonesia, UCWeb, dan Alibaba.com.
“Ekonomi Indonesia sedang bergerak ke tahap penggabungan antara sektor perdagangan online dan offline,” ujar Rudy.