sinyal.co.id
Selain memiliki situs resmi, aplikasi Airbnb juga hadir bagi pengguna Android dan iOS untuk bepergian.
Ada candaan yang mengatakan, bahwa bagi mereka yang tidak mengenal Airbnb berarti tidak sering bepergian. Hal ini menegaskan bahwa Airbnb merupakan layanan yang cukup populer di seluruh dunia, meski kehadirannya di Indonesia belum begitu populer. Sebenarnya apa sih Airbnb?
Airbnb (Air Bed n Breakfast) adalah sebuah layanan online di mana kita bisa menyewa sebuah tempat menginap, atau menyewakan rumah kita untuk tempat menginap bagi orang lain. Tempat yang disewakan bisa berupa rumah, kamar pribadi, villa, ataupun apartemen.
Bagi mereka yang ingin menyewa, Airbnb sangat membantu memberikan alternatif saat hendak berlibur di suatu kota ataupun negara. Layanan ini memang menjadi pilihan bagi mereka yang ingin mendapatkan suasana berbeda serta akomodasi yang lebih murah dibanding menginap di hotel. Sedangkan bagi pihak penyewa, Airbnb bisa menjadi salah satu cara untuk mendapatkan penghasilan tambahan dengan menyewakan properti mereka. Berikut ini ulasan fitur dan kinerja Airbnb dari kami.
Fitur
Sebelum menjalankan Airbnb, Anda mesti login menggunakan akun yang dibuat sendiri. Jika malas, bisa menggunakan akun Google atau Facebook. Seperti disebutkan sebelumnya, ada empat fungsi yang tersedia. Pada fungsi Home, Anda tinggal mengetikkan kata kunci pada fungsi pencarian. Di sini Anda bisa mengetikkan atau mengucapkan melalui fitur Google Now, kota yang hendak dituju. Nantinya akan tampil hasil pencarian berdasarkan database yang dimiliki Airbnb. Tekan salah satu data yang ditampilkan untuk mendapatkan informasi lebih detail mengenai lokasi yang tersedia. Jika cocok dengan lokasi yang telah dilihat, Anda bisa langsung melakukan booking dengan menekan Instant Book dan ikuti panduan selanjutnya.
Pada fungsi Wish List, pengguna bisa memilih tempat atau lokasi favorit yang akan dikunjungi kemudian hari. Dengan memasukkannya ke Wish List, Anda tidak perlu repot mencari tempat tersebut di kemudian hari. Tinggal masuk ke menu Wish List dan lakukan booking, sehingga prosesnya lebih cepat.
Ada lagi fitur Message, yang berguna bagi Anda untuk melakukan kontak dengan host atau tuan rumah. Dari sini Anda bisa melakukan berbagai komunikasi yang berhubungan dengan penyewaan tempat atau lainnya. Fungsi Upcoming Trips akan menampilkan catatan dari tempat yang telah Anda pesan ataupun kunjungi.
Selain empat fungsi utama, Anda juga akan menemukan menu Profile dipojok kanan atas. Ini berguna sebagai identitas serta menampilkan segala history dari hal yang pernah Anda lakukan di Airbnb. Dari sini Anda bisa mengundang teman untuk mendapatkan kredit berupa potongan harga. Ada pula List Your Space yang menampilkan daftar tempat yang sesuai dengan keinginan berdasarkan jenis tempat.
Dari sini pula Anda tidak hanya bisa bertindak sebagai tamu atau penyewa, tetapi juga sebagai pihak penyewa. Untuk itu Anda bisa mengubah pilihan di profile ke Switch to Hosting. Nantinya Anda akan menemukan menu berbeda yang berguna untuk menampilkan tempat yang hendak Anda tawarkan di Airbnb.
Kinerja
Sejauh yang SINYAL coba, kinerja Airbnb mampu melakukan pencarian dengan cukup cepat. Meski memiliki database yang besar, pencarian bisa dilakukan dalam hitungan detik tanpa jeda yang terlalu lama. Berbagai informasi yang didapat juga ditayangkan dengan sangat baik dimana penyusunan informasi sangat jelas dan memudahkan saat mencari informasi. Karena mesti mengakses database serta kemampuan berkomunikasi dengan pihak penyewa maupun Anda sebagai penyewa, maka aplikasi ini tentu saja membutuhkan akses internet. Walau terbilang kurang populer di Indonesia, fitur dan kinerja Airbnb sangat membantu Anda, khususnya pengusaha properti. Dayu Akbar