Netflix Club: Bad Trip, Gado-gado Komedi dan Prank

SINYALMAGZ RATE: 6,5/10

PEMAIN: ERIC ANDRE, LIL REL HOWERY, TIFFANY HADDISH,  MICHAELA CONLIN

WWW.SINYALMAGZ.COM – Dunia video prank sebenarnya bukan baru kemarin sore, ketika banyak ditampilkan di YouTube. Prank didefinisikan sebagai sebuah lelucon praktis dimana menampilkan tipuan nakal yang dimainkan pada seseorang, umumnya menyebabkan korban mengalami rasa malu, bingung, atau tidak nyaman. Seseorang yang melakukan lelucon praktis disebut “pelawak praktis” atau “orang iseng”. Istilah lain untuk lelucon praktis termasuk gag, rib, jape, atau shenanigan.

Sejak tahun 2000 sebenarnya prank sudah ada. Pemrakarsanya adalah jaringan televisi Canal D Kanada. Kemudian oleh TV Comedy Network bekerjasama dengan TV Ontario, CBC dan TVA acara bertajuk Just for Laugh: Gag itu dilanjutkan dan masih berproduksi sampai hari ini.

Namun, JFL: Gag benar-benar menampilkan becandaan praktis. Tidak ada kisah, plot atau cerita yang tersusun merantai menjadi sebuah film berdurasi lebih dari 90 menit.

Adalah sutradara berdarah Jepang, Kitao Sakurai yang terinpirasi mengemas sebuah film dengan benang merah sebuah cerita bergenre komedi, yang adegan-adegannya sebagian besar adalah prank. Jelas, proses produksinya sangat berbeda dengan pembuatan film umumnya.

Maria Li, cinta Chris yang membuat perjalanan buruk itu dimulai.

Paling tidak pemakaian kamera tersembunyi musti memadai. Sebab, namanya juga adegan prank, sudah pasti tak boleh bocor untuk memancing respon para figuran bernama orang biasa. Penempatannya bisa di mana saja, bahkan dengan angle sulit, yang hasil rekamannya pun belum tentu bagus. Ini adalah risiko.

Maka jadilah film gado-gado komedi dan prank. Pada dasarnya kedua hal ini memang nyambung. Bad Trip begitulah judul film yang oleh Netflix dirilis pada 26 Maret silam.

Sakurai memilih tiga pelawak sekaligus sebagai pembuat cerita Bad Trip. Ada Eric Samuel Andre yang juga sebagai produser, Lil Rel Howery dan pelawak perempuan, Tiffany Haddish.

Kisah diawali dari kehidupan Chris Carey (Eric Andre), lajang yang hidup berantakan dan kerja serabutan. Suatu kali ketika ia bekerja sebagai pembersih mobil mendadak muncul cinta lawasnya, Maria Li (Michaela Conlin). Cinta lama bersemi kembali. Adegan prank dimulai dari scene pertemuan ini. Beberapa pria yang tengah menikmati jasa cuci mobil jadi “korban” prank tim produksi Bad Trip.

Sayang, si cantik Maria tak sempat bersua Chris yang bersembunyi di mobil dalam keadaan telanjang akibat “ulah” konsumennya. Di adegan ini, juga terlihat apa reaksi manusia ketika melihat ada musibah seseorang telanjang bulat. Apakah ia mengangsurkan baju atau jaketnya? Atau membiarkan?

Chris dipecat gara-gara peristiwa memalukan itu. Berpindahlah ia menjadi waiters toko jus. Pucuk dicinta ulam tiba, tiba-tiba Maria muncul dan dimulailah petualangan perjalanan buruk itu.

Chris (kiri), Bud (kanan), bertualang mencari cinta di New York.

Di sisi lain, prank-prank-an juga terjadi di adegan yang dimainkan oleh kakak-beradik. Mereka adalah perempuan kriminal Trina Malone (Tiffany Haddish) dan adiknya yang culun abis, Bud Malone (Lil Rel Howery). Bud bersahabat dengan Chris.

Ketika Trina tengah menghabiskan masa tahanan, berdua Bud dan Chris memakai mobil kesayangan Trina mengejar cinta Maria. Dari Florida menuju New York.

Peran Trina yang dimainkan apik oleh Haddish. Garang, semau gue, dan dalam hal nge-prank Haddish bisa merepotkan banyak orang. Termasuk seorang polisi. Bahkan bikin kikuk tukang cat tembok LP tempat ia dipenjara lewat adegan prank pelarian Trina.

Tahu mobil miliknya dibawa kabur Bud dan Chris, meradanglah ia. Ngamuk dan mengejar ke New York dalam amarah yang sangat. Adegan nge-prank saat Trina dikuasai amuk hebat dan hendak melempar Chris dari atap bangunan tampaknya yang paling mendebarkan.

Dua komedian yang membuat banyak orang kena prank yang menghebohkan.

Alur cerita Bad Trip boleh sederhana. Tetapi penggarapannya yang luar biasa. Sungguh tak gampang merekam adegan prank. Yang mungkin jauh lebih mudah menggarap adegan film biasa. Bahkan membangun sebuah adegan layaknya film aksi yang membuat orang-orang di sekitar tiba-tiba kaget, panik, hingga kemudian secara naluriah terlibat di situ.

Bad Trip sukses menjadi sebuah film subgenre komedi anyar. Paduan komedi dengan prank. Dan, harus diakui prank memang menampilkan aksi-aksi spontan dan reaksi jujur dari “pemain” atau figuran film yang tak pernah tahu bahwa mereka sedang direkam.

Jadi ketika menonton film seperti ini, Anda harus menyelesaikan sampai akhir. Hingga adegan-adegan asli di bagian closing ditampilkan, sebagaimana Jackie Chan dan film-filmnya.

Sebelum nonton, simak dulu trailernya: BAD TRIP TRAILER (*)

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled