ZTE Grand X3, Spek Lumayan, Saku Aman

sinyal.co.id

ZTE Grand X3

ZTE Grand X3

Dalam konferensi pers CES beberapa hari lalu, ZTE memperkenalkan smartphone barunya. Smartphone tersebut bernama ZTE Grand X3. Varian ini termasuk dalam kelas entry-level. Meskipun disasar untuk kelas entry-level, spesifikasi yang terdapat dalam ZTE Grand X3 cukup lumayan. Ditambah dengan harga banderolnya yang murah ($130), membuat seri ini cukup diperhitungkan.

ZTE Grand X3 miliki dimensi sebesar 154,2 x 76 x 9,4 mm. Bobotnya sebesar 170,1 g. Teknologi layarnya kenakan IPS LCD. Layarnya seluas 5,5 inch dengan resolusi layar sebesar 1280 x 720 pixels (~267 ppi).

Berpindah pada jeroan ZTE Grand X3. Seri ini gunakan prosesor quad-core ARM Cortex-A7 1,3 GHz. Chipsetnya kenakan Qualcomm Snapdragon 210. Untuk masalah OS-nya, seri ini adopsi OS Android v5.1.1 Lollipop. Masalah grafis, ZTE Grand X3 percayakan GPU Adreno 304. Kapasitas memorinya cukup besar, yakni RAM 2 GB, ROM 16 GB, dan dapat ditambah dengan microSD hingga 64 GB.

Di sektor kamera, ZTE Grand X3 miliki dua buah kamera. Kamera primernya berkekuatan 8 MP dengan disisipkan fitur AF dan LED flash. Sayang kamera sekundernya hanya berkekutan 2 MP saja. Namun setidaknya seri ini sisipkan kamera sekunder untuk kenyamanan pengguna saat berselfie.

Beralih pada konektivitas yang terdapat pada ZTE Grand X3. Konektivitas yang terdapat dalam seri ini diantaranya Wi-Fi 802.11 b/g/n, Hotspot, Bluetooth v4.1, A2DP, GPS, A-GPS, dan USB Type-C 1.0 Reversible Connector. Ditambah kapasitas baterai yang cukup besar (Li-Ion 3080 mAh), membuat ZTE Grand X3 layak diburu. Agung

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled