Xiaomi Mi Mix 3 versi 5G Resmi Diluncurkan

SINYALMAGZ.com – Xiaomi resmi meluncurkan seri Mi Mix 3 versi 5G di ajang MWC 2019, Barcelona, Spanyol. Sebelumnya, seri Mi Mix 3 versi standar yang hanya mendukung jaringan 4G LTE sudah terlebih dahulu diresmikan di China pada Oktober 2018 lalu.

Xiaomi mengklaim kecepatan konektivitas Mi Mix 3 versi 5G ini bisa 10 kali lebih cepat dibandingkan Mi Mix 3 versi 4G LTE.

Meski demikian, terlepas dari dukungan 5G, lini Mi Mix 3 keluaran 2019 ini masih tampak identik dengan versi regulernya. Namun pihak Xiaomi mengklaim ada perbedaan bobot, meski tidak terlalu signifikan.

Sebagaimana dihimpun dari Digital Trends, Kamis (28/2/2019), Xiaomi Mi Mix 3 versi 5G hadir dengan dibekali layar tanpa notch berjenis AMOLED dengan ukuran 6,4 inchi dan resolusi 1080 x 2340 piksel. Layarnya memiliki aspek rasio 19.5:9.

Xiaomi Mi Mix 3 versi 5G.

Pada sektor kamera, serupa dengan versi reguler, terdapat dua kamera belakang dan dua kamera depan di Mi Mix 3 5G. Kamera belakangnya masing-masing beresolusi 12 MP dengan bukaan f/1.8 dan lensa wide serta 12 MP untuk sensor telephoto.

Sementara itu, kamera depannya masing-masing beresolusi 24 MP dan 2 MP untuk kinerja mode Portrait atau bokeh.

Menariknya, kedua kamera selfie tersebut bisa “naik-turun” atau disembunyikan di belakang layar dengan mekanisme slider (geser).

Untuk urusan dapur pacu, kinerja Xiaomi Mi Mix 3 5G memiliki performa yang berbeda dari versi reguler. Untuk mendukung teknologi 5G, Xiaomi menyematkan chip modem Qualcomm X50 yang dipadukan dengan chipset Qualcomm terbaru Snapdragon 855.

Chipset pada Mi Mix 3 5G tersebut dipadukan dengan RAM 6 GB atau 8 GB serta memori internal hingga 256 GB.

Smartphone ini juga dibekali dengan sistem operasi Android 9.0 (Pie) dengan antarmuka MIUI 10.

Untuk urusan suplai daya, Xiaomi Mi Mix 3 5G ditopang oleh baterai yang lebih besar dari versi reguler, yakni 3.800 mAh.

Untuk harga dan ketersediaan, rencananya Xiaomi Mi Mix 3 versi 5G ini akan tersedia dalam warna Black dan Blue, dan akan dibanderol di kisaran harga 600 Euro atau sekitar Rp 9,5 jutaan.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled