SINYALMAGZ.com – Seorang petugas kepolisian Amerika Serikat (AS) yang sedang bersiaga di bagian panggilan darurat 911 menerima sebuah panggilan telepon yang tak biasa.
Antonia Bundy, yang bertugas di Departemen Kepolisian Lafayette, Indiana, mendapat telepon panggilan darurat dari seorang bocah laki-laki.
Bocah yang tidak diungkapkan identitasnya itu menghubungi nomor darurat 911 untuk menanyakan soal pekerjaan rumah alias PR Matematika.
Rekaman percakapan antara sang bocah dengan Antonia yang terjadi pada 14 Januari lalu itu bahkan telah diunggah Kepolisian Lafayette melalui akun Twitter-nya pada hari Jumat (26/1/2019) pekan lalu.
“Saya mengalami hari yang buruk, dan saya tidak tahu lagi.”, kata bocah itu.
Antonia yang menerima panggilan itu mencoba menghadapi bocah itu dengan tenang dan menanyakan apa yang membuat bocah itu mengalami hari yang buruk.
“Apa yang terjadi di sekolah sampai membuatmu merasakan hari yang buruk?”, tanya Antonia.
Dan jawaban bocah itu cukup mengejutkannya.
“Saya mendapat banyak sekali pekerjaan rumah (PR). Salah satunya soal Matematika, tentang pecahan, rasanya sulit sekali.”, ujar bocah itu polos.
Setelah mengetahui masalah yang dialami bocah itu, Antonia pun memutuskan untuk melanjutkan memberikan bantuan, alih-alih mengakhiri panggilan tersebut.
Usai mendapat bantuan untuk PR-nya, bocah itu pun berterima kasih dan meminta maaf karena telah menghubungi 911.
“Saya minta maaf karena telah menghubungimu, tapi saya benar-benar membutuhkan bantuan.”, kata bocah itu.
Lantas apa tanggapan atasan Antonia atas kejadian itu?
Sersan Polisi Lafayette, Matt Gard mengatakan kepada NBC News, Senin (28/1/2019) bahwa Antonia, yang sudah bertugas sebagai operator panggilan darurat di Departemen Kepolisian sejak 2016 itu telah bekerja dengan keras.
“Dia selalu menunjukkan dedikasi terhadap apa yang dia lakukan.”, ujarnya.
“Kami menerima ratusan panggilan darurat setiap harinya. Namun pada 14 Januari, saat terjadinya panggilan itu, situasi sedang tidak terlalu sibuk.”
“Kami memang kerap menerima panggilan telepon yang aneh. Namun situasi darurat untuk meminta bantuan mengerjakan pekerjaan rumah tidak pernah saya dengar sebelumnya selama 13 tahun saya bertugas sebagai penegak hukum.”, kata Gard.
Meski demikian, Gard berpesan agar telepon darurat 911 tidak digunakan untuk mencari bantuan untuk mengerjakan PR.
Namun Gard mengaku senang dengan Antonia, karena bisa membantu anak laki-laki itu dan membuat harinya jadi lebih cerah.