Gionee Diam-Diam Rilis Dua Model Smartphone di Indonesia

Sinyalmagz.com – Vendor smartphone asal Tiongkok, Gionee, diam-diam telah meluncurkan dua model smartphone terbaru miliknya, yaitu Gionee X1 dan S10 Lite, di pasar ponsel Tanah Air. Melalui akun resminya Twitter dan Instagram, Gionee mengaku telah mulai menjajakan kedua model smartphone tersebut di tiga kota di Indonesia, di antaranya Bogor, Bandung, dan Surabaya.

Disebutkan, dua model smartphone tersebut untuk saat ini hanya tersedia secara offline saja.

Smartphone Gionee X1 sendiri memiliki spesifikasi antara lain layar 5.0 inci dengan resolusi HD (720 x 1280 piksel) dengan kerapatan 294 ppi. Yang dipadu dengan RAM sebesar 2 GB, ROM 16 GB, dan slot kartu microSD untuk ekspansi memory up to 256 GB.

Selain membawa desain yang menarik, tampilan layar dari Gionee X1 pun telah menggunakan sistem antarmuka Amigo 4.0. Tak ketinggalan baterai berkapasitas 3.000 mAh.

Pada sektor fotografi, Gionee X1 dibekali dengan kamera belakang 8 MP lengkap dengan fitur autofocus dan LED flash. Sementara untuk kamera depan beresolusi 8 MP dengan aperture f/2.0, yang juga mendukung video 720p, sehingga mampu menghasilkan foto selfie dan akses video call yang berkualitas.

Gionee X1 sendiri sudah mengadopsi chipset yang terintegrasi dengan prosesor Quad-Core dengan clock speed 1.3 GHz, serta RAM 2 GB, Android 7.0 Nougat, dan juga sensor fingerprint.

Gionee X1 dijajakan seharga Rp 1.999.000 dengan pilihan warna Gold dan Black.

Sementara untuk Gionee S10 Lite, smartphone yang ditujukan untuk penggiat selfie yang dibekali dengan kamera depan 16 MP dan kamera belakang 13 MP, serta baterai kapasitas 3,100 mAh dengan sensor fingerprint.

Gionee S10 Lite sendiri merupakan varian yang lebih tinggi, yang dibanderol dengan Rp 2.499.000.

Gionee S10 Lite hadir dengan bentang layar 5.2 inci dengan panel IPS LCD capacitive touchscreen yang memiliki kedalaman warna 16 juta. Layar ponsel ini memiliki resolusi 720 x 1280 piksel dengan kerapatan mencapai 282 ppi.

Permukaan layar pada Gionee S10 Lite mengusung kaca 2.5D Curved Arc Glass, dan dibekali anti-gores Corning Gorilla Glass.

Di dalam bodi ponsel ini telah tertanam chipset Qualcomm Snapdragon 427 dengan processor Quad-Core 1.4 GHz, dan diperkuat dengan RAM 4 GB serta ROM 32GB yang bisa diekspan hingga 256 GB melalui microSD.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled