OnePlus 6 Siap Meluncur dengan Snapdragon 845 di Bulan Juni

SINYAL.co.id – Tahun lalu muncul daftar smartphone yang akan tiba tahun 2018 dengan chipset Snapdragon 845. Pada daftar tersebut, OnePlus 6 dikatakan akan meluncur pada bulan Juni 2018.

Wawancara CEO OnePlus

Kini dalam suatu wawancara dengan CNET, CEO OnePlus, Pete Lau telah mengkonfirmasi kedua rincian tersebut.

Lau mengatakan bahwa tak ada pilihan lain bagi perusahaannya selain memakai chipset Snapdragon 845.
Smartphone tersebut dijadwalkan untuk meluncur pada akhir kuartal kedua 2018 yang berakhir pada 30 Juni.

CEO OnePlus tersebut tidak benar-benar mengkonfirmasi nama smartphone tersebut adalah OnePlus6. Tetapi secara logis bisa diterka, demikianlah nama yang akan disandang smartphone tersebut.

Lau tampaknya tak yakin 100{6d4da31955223774f92dce3d293cb7e669764550633ee25cdb7e9d5f0678e9b3} jika OnePlus akan mengeluarkan perangkat kedua pada tahun 2018, yaitu 6T.

Tetapi melihat dari kebiasaan yang terjadi selama dua tahun terakhir, tampaknya hal tersebut merupakan hal yang sangat mungkin.

Akhirnya produsen OnePlus ini terbuka untuk melakukan kemitraan dengan operator telekomunikasi Amerika Serikat untuk penjualan smartphone mereka.

“Jika waktu dan kesempatan yang tepat, kami sangat senang untuk bereksperimen,” ucap Lau.

Tetapi Lau menolak untuk memberikan rincian mengenai waktu kesepakatan tersebut. Tentu menarik untuk melihat kiprah OnePlus dalam membujuk operator telekomunikasi Amerika Seriket. Sementara baru-baru ini Huawei gagal melakukannya.

Sebelumnya Sinyal.co.id juga sudah mengabarkan bahwa perangkat ini kemungkinan akan menjadi smartphone pertama yang mengusung teknologi Underscreen Fingerprint Sensor.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled