sinyal.co.id
Google secara rutin melakukan update pada aplikasi Gmail dengan melakukan perbaikan serta menambahkan beberapa fitur baru. Mungkin banyak yang belum mengetahui bahwa masih banyak fitur yang bisa dieksplorasi dari aplikasi Gmail. Dengan mengetahui beberapa tips tersebut, Anda akan menjadi lebih mudah mengelola email. Namun sebelum bisa memanfaatkan fitur-fitur tersebut, pastikan Anda sudah melakukan update terkini pada aplikasi Gmail. Berikut akan SINYAL tunjukkan beberapa tips menggunakan aplikasi Gmail:
Tampilan Inbox yang lebih sederhana.
Tiap email yang masuk pada Inbox akan ditampilkan beserta ikon huruf di awal preview. Beberapa pengguna akan menganggap ini sedikit mengganggu karena akan membingungkan atau karena alasan lain. Nah, untuk menghilangkan tampilan tersebut dan sedikit banyak membuat preview dari email yang masuk menjadi lebih sedikit lega, Anda bisa melakukan hal berikut.
Tekan More (ikon tiga garis) yang ada di sisi kiri atas, geser ke bawah dan temukan Settings. Tekan dan pada halaman berikutnya, tekan General Settings dan hilangkan tanda centang pada Sender Image. Dari sini Anda bisa melihat perubahan tampilan pada email yang ada di Inbox menjadi lebih sederhana.
Buat Widget.
Suka atau tidak, Widget email akan membuat segalanya lebih praktis. Daripada selalu membuat aplikasi Gmail secara manual untuk memeriksa email masuk, ada baiknya Anda membuat Widget dan menampilkannya pada Homescreen agar dapat lebih mudah memeriksanya. Untuk itu Anda tinggal menekan dan tahan pada ruang kosong di Homescreen. Nantinya tampilan pilihan Widget akan tampil. Tekan Widget dan cari Widget untuk Gmail. Tekan, tahan, dan geser Widget tersebut ke Homescreen. Setelah melakukan ini, Anda akan ditanya untuk memilih akun dan Inbox yang akan ditampilkan pada Widget.
Kirim attachment dari Drive.
Gmail memiliki fitur untuk mengirim file tidak hanya dari ponsel saja tetapi dari file yang tersimpan di Drive, layanan penyimpanan cloud milik Google. Hal ini akan lebih memudahkan Anda untuk mengakses dan berbagi dokumen, foto, video, dan lainnya. Cara melakukannya yaitu kirim email seperti biasa (compose). Saat ingin mengirim attachment, tekan ikon paperclip dan pilih Insert from Drive. Anda akan langsung diarahkan ke Google Drive dan Anda bisa langsung memilih file yang akan dikirim.
Menyelaraskan Email.
Mungkin Anda pernah mengalami bahwa ada kerabat yang telah mengatakan bahwa telah mengirim email namun Anda tidak mendapatkan notifikasi adanya email masuk. Bisa jadi hal ini dikarenakan penyelarasan (sync) tidak diaktifkan atau Anda mesti melakukan terlebih dahulu pengaturannya. Untuk memeriksanya, arahkan ke More (ikon tiga garis) yang ada di sisi kiri atas, geser ke bawah, dan temukan Settings. Tekan pada akun email yang Anda miliki, geser ke bawah dan temukan Sync Gmail. Pastikan ini tercentang. Dan pada Days of Emails to Sync, Anda bisa memilih waktu penyelarasan.
Cara cepat menyimpan beberapa email secara bersamaan
Dari tiap email masuk yang tampil di Inbox, Anda bisa dengan mudah dan cepat memindahkannya ke folder Archive dengan cara menggeser (swipe) ke kiri atau kanan. Untuk mengumpulkan email dan memindahkannya secara bersamaan, Anda bisa menekan profile picture atau huruf yang ada di depan pada tiap email. Setelah terpilih beberapa email, Anda tinggal menekan ikon yang tersedia di bagian atas untuk memindahkan atau menghapus secara bersamaan.
Pencarian yang lebih pintar
Fungsi Search pada Gmail App memang terlihat sederhana namun Google telah membenamkan teknologi yang membuat pencarian lebih pintar dan akurat, layaknya fungsi Search pada Gmail dari web. Contohnya, Anda bisa coba melakukan pencarian dengan mengetik “older_than:1y” untuk menampilkan seluruh email setahun yang lalu. Dan secara cepat Gmail App akan menampilkannya secara cepat. Atau Anda bisa coba mengetik “is:important” dan aplikasi akan menampilkan seluruh email yang masuk ke kategori important tersebut.
Tampilkan email penting saja
Anda bisa mengatur agar hanya email penting saja yang ditampilkan pada aplikasi Gmail. Aplikasi Gmail di Android juga memiliki fitur yang sama dengan Gmail dari web yaitu fitur Mute. Dengan mengaktifkannya, tiap email masuk akan secara otomatis tersimpan di archive dan Anda tidak akan melihatnya saat email tersebut masuk sehingga pada Inbox Anda hanya akan menampilkan email penting saja. Untuk melakukan ini, lakukan hal berikut. Buka email yang ingin Anda singkirkan, dari dalam email tersebut, tekan ikon tiga titik yang ada di kanan atas. Nantinya akan tampil pilihan dan tekan Mute. Otomatis email ini tidak akan terdapat pada Inbox meski mereka mengirim email baru.
Ajari Gmail untuk memilih email masuk
Gmail memiliki kemampuan untuk menyortir email agar Anda menjadi lebih mudah memilihnya. Email yang masuk akan langsung tersortir ke kategori Priority Inbox, Inbox, Spam, dan lainnya. Namun terkadang Gmail masih melakukan kesalahan dengan menempatkan email penting ke kategori Spam. Untuk itu, Anda bisa ‘melatih’ agar Gmail bisa memperbaiki kekeliruan tersebut. Contohnya jika Anda menemukan email ditempatkan di tempat yang salah, Anda tinggal tekan Settings, dan pilih Mark Important atau Report Not Spam. Dengan melakukan ini pada beberapa email, nantinya Gmail akan memperbaiki kesalahannya tersebut.
Dayu Akbar