5 Harga Smartphone vivo Terbaru

VIVO Y53

Rilis: Maret 2017

Harga: Rp 1,8 Juta

 

Seri Y produk vivo juga bertambah satu anggota lagi, yaitu Y53. Sepertinya vivo masih ingin memberikan opsi bagi mereka yang berkantung di bawah Rp 2 jutaan. Dan, harus diakui kompetisi di rentang harga di bawah Rp 2 jutaan masih sangat besar dan pasar smartphone cenderung dominan di rentang ini.

Karena itu, vivo menyesuaikan dengan spek. Intinya ahrus ada pengurangan. Misalnya saja ukuran layar dipangkas jadi tinggal 5 inci saja. Kemudian kapasitas baterai juga sama, jadi paling kecil, yaitu sebesar 2.500 mAh.

Bahkan jangan harap mendapat kamera di atas 10 MP. Karena kamera utamanya saja hanya 8 MP dengan kamera depan 5 MP. Termasuk Anda harus rela mendapat memori ROM sebesar 16 GB saja dan RAM 2 GB.

Beruntung vivo masih menyerahkan urusan prosesor kepada Qualcomm. Maka Anda bisa menikmati lari kencangnya proses komputasi hingga 1,4 GHz yang dipacu oleh Snapdragon 425. Chipset ini masih membolehkan penyimpanan data hingga 256 GB lewat microSD.

Sedangkan OS dan UI-nya tidak diturunkan oleh vivo. So, vivo Y53 memakai Android Marshmallow dan Funtouch 3.0 yang setara dengan vivo V5 Plus sekalipun. (*)

 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled