WWW.SINYALMAGZ.COM – Program pemberian bantuan pulsa dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tak hanya diperuntukan bagi siswa atau pelajar. Pulsa ternyata juga diberikan kepada berbagai kalangan pendidikan khususnya pendidik, baik guru maupun dosen.
Program bantuan ini sendiri digelar sejak September hingga Desember 2020 dengan kuota antar penerima yang berbeda-beda. Untuk seorang siswa yang terdaftar sebagai penerima bantuan akan mendapatkan kuota sebesar 35 GB per bulan. Siswa terbagi menjadi dua kelompok, yaitu siswa SD sampai SMU yang memperoleh 35 GB. Sedangkan siswa PAUD juga mendapatkan sebesar 25 GB per bulan.
Kemudian mahasiswa khususnya yang berkuliah di PTN menurut Dirjen Pendidikan Tinggi Kemendikbud, Prof Ir Nizam M.Sc., DIC, Ph.D dan melakukan kuliah daring akan memperoleh semuanya sebanyak 50 GB.
Bagi pengajar yaitu guru dalam setiap bulan mendapat kuota 42 GB. Sedangkan dosen sama besar dengan mahasiswa, per bulan mendapat 50 GB gratis.
Kemendikbud mengalokasikan anggaran sebesar Rp 8,9 triliun yang diperuntukkan untuk subsidi pulsa atau kuota internet untuk siswa, guru, mahasiswa dan dosen, serta meningkatkan jumlah penerima tunjangan profesi. Bantuan pulsa itu berupa paket kuota internet, yang anggarannya diambil dari skema Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS).
Selain pemerintah berinisiatif memberikan bantuan, sebenarnya operator pun sudah beberapa waktu silam menyiapkan paket-paket untuk mendukung pembelajaran jarak jauh (PJJ). Salah satu yang telah ditawarkan oleh XL Axiata adalah tambahan kuota 55GB bisa diaktifkan melalui aplikasi myXL setelah pelanggan menerima kuota internet gratis dari pemerintah.
Kuota 55GB terdiri 15GB Kuota Utama yang bisa digunakan untuk semua aplikasi, ditambah 40GB Kuota untuk aplikasi chat yaitu WhatsApp dan LINE. Tambahan Kuota 55GB ini hanya bisa diaktifkan 1 kali saja dan tidak bisa diaktifkan berulang kali untuk pelanggan yang sama.
Sementara bagi pelanggan baru juga diberi kemudahan dan penawaran istimewa oleh XL Axiata. Di antaranya adalah bonus kuota 30 GB. Bonus aktivasi adalah paket dengan total kuota 30GB yang bisa diaktifkan oleh pelanggan baru yang registrasi kartu perdana XL mulai 27 Agustus 2020. Kuota 30GB ini terdiri dari 15GB kuota Xtra Conference dan 15GB kuota Xtra Edukasi.
Dua jenis paket ini digunakan untuk kepentingan berbeda. Kuota Xtra Conference bisa digunakan untuk mengakses aplikasi Microsoft Team, Zoom, Google Hangout, Google Meet, dan Google Clasroom. Sedangkan Kuota Xtra Kuota Edukasi bisa digunakan untuk mengakses website Rumah Belajar Kemendikbud, Spada Indonesia Kemendikbud, RuangGuru, Zenius, Udemy, Sekolahmu, dan website portal dari universitas di Indonesia.
Untuk Anda yang ingin mencek status registrasi silakan akses di: https://axis.co.id/CekKuotaEduXL .