WWW.SINYALMAGZ.COM – Telkomsel memperkuat ekosistem digital dengan membuka peluang berbagai elemen, mengoptimalkan teknologi digital tepat guna, lewat inisiatif “Telkomsel Sinergi untuk Negeri”, berlangsung virtual 22 November – 31 Desember 2021. Dilakukan akselerasi transformasi digital di lingkungan BUMN, anak usaha BUMN dan UMKM binaan Rumah BUMN, maupun Kementerian Koperasi dan UKM, dengan pemanfaatan solusi platform dan layanan digital di ekosistem Telkomsel.
Inisiatif “Telkomsel untuk Negeri” memperkenalkan solusi dan layanan digital, andal dan komprehensif untuk membantu akselerasi transformasi digital di lingkungan BUMN dan UMKM, “Untuk mendukung pertumbuhan ekonomi digital nasional,” kata Dirut Telkomsel Hendri Mulya Syam.
Pandemi yang mendorong perubahan perilaku masyarakat menuju transformasi digital tujuh tahun lebih cepat, jadi peluang TelkomGroup mentransformasi digital khususnya UMKM yang membawa manfaat besar bagi Indonesia. “TelkomGroup berharap menjadi lokomotif BUMN, pemerintah dan UMKM dalam mentransformasi digital, mendukung Indonesia menjadi lebih baik,” kata Dirut Telkom Indonesia Ririek Adriansyah.
Sementara kata Menteri BUMN Republik Indonesia Erick Thohir yang hadir membuka acara Telkomsel Sinergi untuk Negeri, Covid-19 jadi momen percepatan transformasi digital di berbagai bidang, dalam kehidupan masyarakat maupun Industri. Industri 4.0, memberikan peluang yang besar, sekaligus tantangan untuk Indonesia, dan kita semua harus memastikan bahwa talenta-talenta Indonesia siap untuk mengisi lapangan kerja baru di era industri 4.0.
Pasar Indonesia yang besar membuat transformasi digital di lingkungan BUMN keharusan dan kita harus jadi tuan rumah di negara sendiri, termasuk sektor industri maupun teknologi dan digital untuk pertumbuhan bangsa. “Sinergi ini diharapkan jadi sarana pengenalan teknologi dan produk terbaru agar digital membawa kemajuan dan manfaat bagi masyarakat dan bangsa Indonesia,” katanya.
Telkomsel Sinergi untuk Negeri merupakan virtual expo dengan tiga program utama, Virtual Exhibition, Virtual Sales Program, dan Webinar. Virtual Exhibition menjadi kesempatan enterprise dan pelaku UMKM melihat berbagai showcase solusi digital inovatif yang dimiliki ekosistem digital Telkomsel. Seperti platform 99% Usahaku, Telkomsel IoT, Telkomsel Enterprise, LinkAja, TADEX, hingga teknologi jaringan broadband 5G untuk mengakselerasi transformasi digital seluruh elemen bangsa.
Pada Virtual Sales Program, para pengunjung dapat membeli berbagai produk dan layanan unggulan Telkomsel sesuai kebutuhan, seperti Telkomsel Orbit, bundling, by.U, dan layanan 5G. Ahli dan praktisi berbagi pengetahuan, pengalaman dan saran praktis di webinar terkait pengembangan ekosistem industri dan pertanian cerdas, transformasi dan digitalisasi enterprise dan UMKM untuk meningkatkan kapabilitas dan kapasitasnya.(*)