Kinerja (Nilai:)
Untuk baterai, tergolong awet, karena SINYAL menggunakan secara normal, bisa bertahan hingga seharian. Dengan beragam aktivitas seperti messenger, social media aktif, komunikasi telpon dan SMS normal, dan sesekali bermain game dan video streaming. Itupun belum menggunakan fitur Battery Save Mode.
Kelebihan yang paling menonjol bila dibandingkan dengan generasi sebelumnya (Sony Xperia C4). Yakni, ada pada layar yang lebih besar Sony Xperia C4 (5,5 inch vs 6 inch), kamera depan (5 MP vs 13 MP), dan kapasitas baterai (2600 mAh vs 2930 mAh), kapasitas memori eksternal yang bisa diekspand (up to 128 GB vs 200 GB).
Disinggung soal overheat, ternyata tidak terlalu signifikan seperti saat SINYAL memegang Sony Xperia Z3+. Saat digunakan untuk bermain game, menonton Youtube, dan video lainnya tak mengalami peningkatan suhu tubuh yang mengkhawatirkan.
Kinerja yang terjamin cepat berkat kemajuan prosesor octa-core 1,7 GHz 64 bit dengan RAM 2 GB dan dukungan jaringan 4G untuk pengalaman pengguna. Sony meng-klaim ketahanan baterai bisa melakukan pemutaran video hingga 7 jam 47 menit. So, Anda tidak perlu khawatir kehilangan daya selama momen-momen penting. Ditambah lagi, mode Ultra STAMINA yang mengoptimalkan penggunaan baterai memastikan penggunaan lebih efektif.