3. BlackBerry Aurora
BlackBerry Aurora menjalankan OS Android 7.0 Nougat, sehingga memberikan penggunanya akses ke seluruh aplikasi yang ada di Google Play Store.
Namun yang benar-benar membedakan antara smartphone BlackBerry dengan perangkat Android lainnya adalah fitur keamanannya.
Dengan aplikasi pre-loaded DTEK, BlackBerry Aurora menawarkan keamanan dan perlindungan terus-menerus akan OS dan aplikasi kamu dengan memberi informasi saat privasi dapat terpapar bahaya.
Menariknya, aplikasi ini juga akan memberitahu bagaimana kamu harus mengambil tindakan untuk memperbaikinya.
Aplikasi keamanan BlackBerry ini juga dapat memonitor aplikasi lainnya. Mengingatkan kamu apabila ada aplikasi yang sedang menggunakan kamera untuk mengambil foto atau video, menyalakan mikrofon, mengirim pesan ataupun mengakses kontak dan lokasi.