Smartfren Dukung Kreator Lokal Kolaborasi dengan Sovlo

WWW.SINYALMAGZ.COM – Smartfren yang mendukung perkembangan dan kemajuan UMKM lokal dan kreator lokal Indonesia, bekerja sama dengan Sovlo, fokus pada pemberdayaan kreator lokal. Sovlo, brand lokal dengan kampanye #BanggaIlustratorLokal, bersama Smartfren 100% WOW membantu produk lokal lebih dikenal.

Kreator lokal yang dinaungi Smartfren WOW Labs, Hana Madness, akan merilis desain visual khusus untuk  Limited Edition Merchandise kokreasi Sovlo x Smartfren.

Hana Alfikih, pemilik Hana Madness berinspirasi dari pergelutan pribadinya dengan kesehatan mental. Karyanya merepresentasikan berbagai emosi manusia yang dituangkan ke dalam desain bucket hat dan kemeja edisi terbatas, di-bundling dengan kartu perdana Smartfren Unlimited Nonstop 6 GB.

Pelanggan bisa mendapatkan bucket hat atau kemeja itu secara online melalui situs Sovlo.id. Bisa mendapatkannya di Smartfren Shop  dan official online store di beberapa e-commerce pilihan.

Sejak awal pandemi Smartfren konsisten berkokreasi dengan para kreator dan UMKM, dan Sovlo memberdayakan kreator lokal sambil membuka lapangan kerja baru. “Produk kokreasinya adalah 100% WOW 100% Indonesia dan bisa berdampak luas serta berkelanjutan,” ujar Roberto Saputra, Chief Brand Officer Smartfren.

“Kokreasi Sovlo dan Smartfren diharapkan memberi dampak pada pertumbuhan produk lokal,” tukas Lidya Valencia, CEO & Founder Sovlo.

Sebelumnya, Smartfren berkokreasi dengan banyak kreator dan UMKM lokal melalui program Smartfren WOW Labs. Di antaranya Show the Monster, Artine Kain, Ahha Official Store, Stayhoops, Common Spot, PijakBumi, Koolastuffa dan KITC. Pernah juga dengan seniman grafis Addy Debil untuk membuat kaus dan masker edisi terbatas yang hasil penjualannya  didonasikan melalui BenihBaik untuk mendukung UMKM disabilitas dan Rumah Baca Sang Petualang. (*)

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled