Sinyalpedia; Apa Itu FOV alias Field of View di Kamera Smartphone?

WWW.SINYALMAGZ.COM – Pada akhirnya teknologi lensa pada smartphone mengikuti teri yang berlaku pada kamera umumnya. Bahwa setiap lensa memiliki keunikan sekaligus keterbatasan. Oleh sebab itu, setiap pengambilan gambar yang melibatkan perbedaan sudut maka digunakan lah lensa yang berbeda pula.

Setiap lensa memiliki spesifikasi. Masing-masing tentu punya keterbatasan. Oleh smartphone fakta ini lalu diakali dengan cara memasang lebih dari satu kamera atau lensa pada sebuah smartphone.

Mulai dual, triple, quad bahkan lebih kamera dipasang. Tetapi setidaknya ada dua lensa yang digunakan. Yaitu; kamera dengan lensa untuk obyek lebar (wide angle) biasa atau normal dan depth atau ada pula yang memilih lensa makro untuk obyek bidik close up.

Kedua lensa ini tidak bisa dipaksakan untuk mengambil obyek yang berdimensi lebar. Seperti misalnya foto bersama yang terdiri dari puluhan orang, atau bahkan yang lebih ekstrim obyek yang menawarkan ruang bentang lebar seperti konser, pantai yang luas, dan lain-lain.

Oleh sebab itu kemudian dikenal fitur Panorama yang dapat melakukan pengambilan dengan ruang pandang yang sangat lebar. Caranya dengan mengkonversi satu demi satu frame, meskipun dilakukan dengan menggeser kamera.

Tidak heran jika kamera atau lensa standar yang digunakan untuk swafoto untuk wefie (selfie bersama) dengan banyak orang tak bisa optimal. Akibatnya subyek bidiknya lah yang harus menyesuaikan. Artinya selfie jadi kurang seru. Atau jika tidak ditancapkanlah fitur panorama oleh pabrikan.

Sekarang kesulitan memotret ruang pandang lebar sudah dapat dikendalikan oleh kamera-kamera yang berstatus FOV atau wide angle. FOV (Field of View) alias ruang pandang memiliki kemampuan merekam obyek selayaknya angle pada sebuah binokuler. Lensa ini mampu membidik dengan FOV mencapai 120 derajat yang oleh industri lalu disebut super wide atau ultra wide.

FOV adalah perspekstif visual yang tampak oleh indra penglihatan kita (atau yang ditangkap oleh  viewfinder kamera) pada posisi dan orientasi tertentu. Subyek yang terletak di luar FOV tidak akan tampak pada hasil pemotretan.

Seiring perkembangan teknologi kamera pada smartphone, beberapa produk mencantumkan spesifikasi lensa FOV-nya. Misalnya saja yang digunakan oleh Xiaomi Poco X3 NFC, seri dengan empat kamera, salah satunya yang berada di tengah adalah kamera FOV sudut 119 derajat dengan resolusi 13 MP. Begitu pula pada seri paling gres Poco F3 GT namun hanya memakai resolusi 8 MP.

Jadi ketika Anda memotret dengan subyek yang beruang pandang lebar maka yang bekerja adalah lensa atau kamera FOV. (*)

 

 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled