User Interface & Multimedia (Nilai: 7,5)
Antarmuka Samsung Galaxy A7 2016 disebut TouchWiz. Antarmuka khas Samsung ini dibuat di atas OS Android 5.1, Lollipop. Ikon-ikon aplikasi pada TouchWiz ini terbilang cukup kecil. Selain itu lebih mengandalkan garis-garis lengkung ketimbang garis-garis tegas.
Fungsi-fungsi tambahan pada TouchWiz terbilang lengkap dan efektif. Menariknya di bagian bawah notifikasi, Anda akan menemukan Quick Connect. Dengan fitur ini, SINYAL bisa langsung mengoneksikan Samsung Galaxy A7 2016 dengan perangkat lainnya. Biasanya dibutuhkan beberapa langkah untuk menyambungkan ponsel ke perangkat Smart TV Kami.
Aplikasi bawaan khas Samsung juga banyak disuntikkan ke dalamnya, sebut saja S Voice. Asisten digital yang satu ini memang belum sehebat Ok Google, namun ia mampu menjawab pertanyaan. Walau kurang akurat, tapi senang rasanya ada suara jawaban dari asisten digital.
Aplikasi bawaan lain yang tidak kalah penting di TouchWiz UI adalah, S Planner. S Planner merupakan aplikasi menejemen waktu yang terintegrasi dengan kalender, email, kontak, dan bisa disisipi notes, sekaligus location. Aplikasi bawaan lain yang tidak pernah absen dari perangkat kelas menengah Samsung adalah S Health.
Bagi Anda yang suka dengan aktivitas kesehatan, S Health sangat membantu anda mencapai goal Anda. Baik itu untuk menghitung jumlah asupan kalori, membantu menghitung jumlah cairan yang dikonsumsi tiap hari, menghitung langkah, menghitung jarak jogging Anda tiap minggu.
Beralih pada kemampuan multimedia, Samsung Galaxy A7 2016 memiliki semburan suara yang terbilang kurang nendang. Pasalnya, Samsung Galaxy A7 2016 hanya memiliki satu lubang speaker di bagian bawah. Walhasil, untuk mendengarkan musik, menonton video, bermain game, harus menggunakan headset untuk mengeluarkan volume maksimal.
Fitur SoundAlive yang ada di Audio Player cukup membantu. Anda bisa memilih equalizer, mengatur volume bass, treble, vocal, dan instrumen di dalamnya.