SINYAL.co.id– Xiaomi Redmi Note 3 sebenarnya sudah berbedar di berbagai toko online. Anda bisa cari di Lazada dan Erafone. Hadirnya Redmi Note 3 sebenarnya rada kurang beruntung di saat seri Redmi 3 tengah naik daun. Memang akhirnya kalah bersinar, tetapi ada beberapa kelebihan yang patut Anda peroleh. Dan itu tidak dimiliki oleh Redmi 3.
Xiaomi sendiri punya dua seri Redmi Note 3. Perbedaan keduanya adalah yang pertama menggunakan prosesor Mediatek MTK6795 Helio X10. Seri pertama ini menggunakan kamera utama 13 MP. Sementara varian kedua, memilih memakai produk Qualcomm Snapdragon 650. Prosesor ini lebih memungkinkan resolusi kamera utama ditingkatkan. Sehingga varian kedua tidak lagi memakai kamera 13 MP, melainkan 16 MP.
Masih soal Redmi Note 3, rupanya Xiaomi membuat pula dua versi. Masing-masing menyiapkan memori ROM 16 GB (dengan RAM 2 GB) dan ROM 32 GB (dengan RAM 3 GB). Nah, yang dijual di Indonesia dan yang SINYAL tes adalah varian pertama.
Di beberapa toko, Redmi Note 3 dijual secara bundling. Misalnya dengan Indosat Ooredoo, di mana Anda bisa memperoleh kartu SIM baru senilai Rp 50.000,-. Dengan kartu ini Anda dapat berselancar di jaringan 4G-nya operator kelir kuning ini.
DESAIN + LAYAR
(Sinyalscore …… 8)
Sebelum keluar smartphone seberat 164 gram ini, seluruh produk Xiaomi terbikin dari material polikarbonat. Belum ada yang full metal. Nah, sejak Redmi Note 3 makin bertambah portfolio produk yang memakai stainless. Kendati begitu bobotnya masih belum bisa dipangkas kian ringan. Bandingkan dengan “kakak”-nya, Xiaomi Redmi 2 yang malah bisa hanya 160 gram. Sedangkan Redmi 3 empat gram lebih berat.
Persentase rasio antara layar dengan penampang depan mulai bisa dibuat lebih besar lagi. Ini tentu termasuk salah satu kemajuan desain. Tercatat sekitar 73 persen telah dipenuhi oleh layar. Tiga tombol (Home, Menu dan Back) menemani di bawah layar.
Ide untuk menambahkan akses masuk dengan sidik jari direalisir di seri ini. Maka, untuk pertama kalinya Xiaomi menambahkan sebuah tatakan sensor yang diletakkan di punggung di bawah kamera dengan bentuk bulat. Peletakan di punggung tentu membuat space layar jadi lebih leluasa, tak terhalani oleh fungsi lainnya.
Di bagian samping kanan terdapat dua tombol, masing-masing kontrol volume dan power (plus unlock/lock screen). Menyeberang ke sisi kiri, cuma tersedia slot untuk dua kartu SIM. Serunya, untuk kartu SIM 1 memakai microSIM, sedangkan kartu SIM 2 menggunakan nanoSIM. Slot kartu SIM 2 juga dapat disisipkan kartu microSD. Untuk membuka slot ini, Anda memerlukan pin layaknya iPhone.
Beranjak ke punggung, di bagian atas terdapat kamera utama yang ditemani dua buah LED flash. Masih di dekatnya, hadir sensor sidik jari. Cara meletakkan sensor yang mulanya dikenalkan oleh LG Mobile.
Masih di punggung, menginjak ke bagian bawah, Anda akan temukan grill speaker. sementara port audio 3,5 mm berada di atas, dan rongga microUSB di bawah.