Prolink Probrick+ PUH501-NB, Bisa Colok Berbarengan

Desain (Nilai: 7)

Tampilan desain dari PROLINK PROBRICK+ PUH501-NB.

Tampilan desain dari PROLINK PROBRICK+ PUH501-NB.

Sekilas bentuknya seperti Power Bank. Berbentuk persegi panjang, bermaterialkan plastik. Bobotnya cukup berat dan bongsor. SINYAL pun mencoba untuk memasukkan ke dalam saku celana. Hasil yang didapat sangat susah untuk dimasukkan. Apa lagi bila celana yang kalian kenakan ketat.

Di bagian depan, terdapat tulisan Prolink yang menjadi identitas bagi produknya. Pada bagian punggungnya, hanya terdapat spesifikasi singkat mengenai produknya

Untuk mengetahui apakah Probrick+ ini berfungsi, Prolink sediakan lampu LED berwarna biru sebagai lampu indikator. Selain sebagai lampu indikator, lampu LED tersebut juga menandakan modus proteksi dari Probrick+.

Berpindah ke tampak bawah. Terdapat empat buah port USB 3.0 Type-A yang berfungsi untuk menyambungkan kabel data ke perangkat smartphone maupun tablet. Tak ketinggalan terdapat sebuah lubang port kecil di sebelah empat buah port USB 3.0 Type.A. Lubang port kecil tersebut ditujukan sebagai DC in /out bagi car charger maupun sebagai notebook adapter.

Lubang port AC input dan USB 3.0 Type-B disediakan Prolink di bagian atasnya. AC input dimaksudkan sebagai kabel listrik (AC). Sedangkan port USB Type-B ditujukan sebagai kabel penghubung antara Probrick+ dengan PC maupun laptop.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled