Pokemon Go Bakal Tendang Pemain Curang Selamanya

sinyal.co.id

pokemon-go-child

Pengembang game Pokemon Go, bakal menendang keluar pemain-pemain curang. Pemain Pokemon Go yang curang, baik menggunakan GPS palsu, bots, dan aksi-aksi cheat lainnya siapdiblokir permanen.

Diketahui ada banyak cara curang yang bisa dilakukan di Pokemon Go. Dengan menggunakan GPS palsu atau fake GPS, pemain bisa berkelana dengan mudah mencari Pokemon di seluruh penjuru dunia.

Banyak juga yang masuk ke Pokemon Go dari sistem belakang. Ini sangat merugikan beragam pihak. Demi menegakkan keadilan dan mengembalikan kualitas permainan Pokemon Go, Niantic siap menendang pemain curang.

Niantic sudah membuat sistem anti-cheat. Untuk saat ini, Niantic masih mencari pola dan kebiasaan pemain curang tersebut. Mereka tentunya tidak ingin salah dalam memblokir pemain Pokemon Go.

Pelan tapi pasti, Niantic sudah menjalankan program pembersihan ini. Tampaknya, sudah ada beberapa pemain yang diblokir oleh Niantic. Akan tetapi pemblokiran yang dilakukan memiliki beberapa durasi waktu tertentu.

Bila nantinya pemain diblokir oleh Niantic dan terbukti tidak bermain curang, mereka bisa mengajukan banding. Caranya dengan mengajukan formulir ke pihak Niantic. (Lalu)

2 Comments
  1. duuuhhh… jadi serius gini ya mainnya ?
    lama lama mirip FourSquare, ngejar Badge jadi Jumper deh

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled