Nokia 8 Sirocco, Smartphone Ultra Compact yang Bertenaga

sinyalmagz.com – Terinspirasi oleh warisan kekayaan desain yang dimiliki oleh ponsel Nokia, desain elegan dan gaya kompak Nokia 8 Sirocco adalah perpaduan ideal antara keahlian dan inovasi yang tepat.

Menghadirkan fitur storytelling yang hebat, termasuk Dual-Sight yang disempurnakan, optik ZEISS dan akustik dengan audio spasial Nokia yang dirancang dengan baik.

Nokia 8 Sirocco adalah sebuah smartphone ultra-compact paling bertenaga, sekaligus ponsel pintar terindah Nokia sampai saat ini.

Lapisan kaca melengkungnya menyelimuti bingkai baja tahan karat yang dirancang secara presisi untuk menghasilkan perpaduan kekuatan dan keindahan.

Dengan sisi setebal 2 mm, Nokia 8 Sirocco menggabungkan layar lengkung penuh pOLED 2K 5,5 inch dengan bezels yang lebih kecil dan bodi berbentuk kurva untuk membuat profil ultra-compact.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled