Nokia 8 Terima Pembaruan Pro Camera

SinyalMagz.com – Seperti yang dijanjikan sebelumnya, HMD Global akhirnya memberikan pembaruan Pro Camera untuk Nokia 8. Pembaruan ini pun akan berlaku secara global, termasuk Indonesia. meski demikian, pembaruan ini akan memerlukan waktu untuk digulirkan ke setiap negara.

Sebelumnya, beberapa bulan yang lalu, HMD Global telah mengumumkan bahwa Nokia 8 akan menerima beberapa perbaikan kamera utama di beberapa titik. Dan dua minggu yang lalu, perusahaan asal Finlandia itu juga mengatakan bahwa pembaruan Pro Camera untuk smartphone kelas atas akan segera tersedia.

Rupanya, para insinyur di HMD perlu “merombak seluruh kerangka pencitraan” untuk mengimplementasikan semua fitur baru yang mereka inginkan, sehingga mereka perlu berbulan-bulan untuk menyatukan semuanya.

Dan setelah penantian cukup lama, CPO HMD Global, Juho Sarvikas, melalui postingan di media sosial menegaskan bahwa mode Pro Camera kini telah tersedia melalui pembaruan yang sekarang diluncurkan ke semua unit Nokia 8 di seluruh dunia.

Meskipun mungkin perlu waktu untuk menjangkau semua perangkat, namun setidaknya kita tahu bahwa pembaruan tersebut berlaku untuk unit Nokia 8 di semua negara.

Pembaruan ini memiliki ukuran 600 MB dan menghadirkan mode Pro Camera yang dijanjikan kepada Nokia 8, serta peningkatan antarmuka pengguna dan peningkatan stabilitas sistem.

HMD Global juga menyarankan kepada pengguna untuk terhubung ke jaringan Wi-Fi untuk mengunduh pembaruan.

Nokia 8 sendiri memiliki sejumlah fitur unggulan, seperti:

1. Tiga kamera dengan lensa Carl Zeiss

Nokia 8 menjadi ponsel Android pertama yang dibekali lensa Carl Zeiss untuk kamera utama dan selfie. Ketiga kameranya sama-sama didukung resolusi 13 MP. Tak hanya kamera belakang, kamera depannya juga bisa merekam video dipadukan fitur PDAF dan sudah mendukung resolusi 4K.
Kamera utama dan selfie Nokia 8 juga mampu merekam video dalam resolusi 4K 30fps dan 1080p 30fps.

2. Dual Sight

Fitur Dual Sight ini memungkinkan perekaman video menggunakan kamera belakang dan kamera depan secara bersamaan. Rekaman video dengan kamera utama dan kamera depan akan ditampilkan secara bersamaan dalam satu frame.

Nokia 8 menjadi smartphone pertama yang mengusung fitur Dual Sight ini.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled