sinyal.co.id
SINYAL.co.id – Motorola belum menyerah untuk menjual Moto Mods.
Perusahaan tersebut baru-baru ini menggelar lomba untuk para penemu pemula untuk menerapkan konsep dan ide terbaik mereka di panel eksekutif Motorola, Lenovo, dan Verizon.
Tiga belas ide itu adalah gabungan dari yang baru, seperti baterai yang diperpanjang dengan charger surya atau cincin lampu LED untuk pemberitahuan. Sedangkan add on keyboard fisik mendapat dukungan di Indiegogo.
Motorola, Lenovo, dan Verizon memilih dua mods sebagai konsep pemenang untuk investasi masa depan.
Pertama, DigiFrame, yang menempelkan layar e-paper di bagian belakang telepon dengan cara yang mirip dengan Yotaphone 2.
Kedua MACAY TrueSound HiFi, yang menambahkan konverter digital-ke-analog dan konverter analog-ke-digital untuk input dan output audio yang disempurnakan pada hape.
Semua konsepnya berbicara agar perangkatnya dapat menyesuaikan dengan mods pada tingkat hardware .
Menjadi pertanyaan besar, apakah Motorola bisa sukses dengan konsep modularnya di mana perusahaan seperti Google dan LG telah gagal, masih perlu pembuktian.
Rachmad Sadeli