Memanjakan Pelanggan Smartfren

ONE STOP COMPANION

Tidak kalah dari operator telko lainnya Smartfren juga menjamin pelanggannya akan nyaman dalam berkomunikasi saat Ramadhan dan mudik Lebaran, karena kapasitas semua jaringannya sudah ditingkatkan rata-rata dengan 30 persen. Antisipasi akan kenaikan trafik masa itu, menurut VP Technology Relations and Special Project Smartfren, Munir SP, didukung siapnya tim Task Force lapangan dan pemantauan selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu dari NOC, Network Operatorin Center, di seluruh jalur mudik, lokasi publik dan kota tujuan.

Berdasarkan data Ramadhan tahun lalu, Munir memprediksi sepanjang jalur mudik Pulau Jawa dan di kota singgah lalu lintas komunikasi pada masa raya tahun ini mengalami peningkatan seminggu sebelum Lebaran, bukannya H-3. Peningkatan terjadi di pelabuhan Merak, Cilegon, Tasikmalaya, Magelang, Madiun, dan Banyuwangi.

Pada masa itu kenaikan trafik dimulai pukul 16.00 hingga 01.00 hari berikutnya. Selain kegiatan media sosial, aplikasi streaming video dan musik, tahun ini kenaikan trafik akan disumbang besar oleh para gamers.

CoW Mobile sedang dipasang untuk meningkatkan pelayanan pada pemudik.

Mengatasi kepadatan trafik itu, terutama di kawasan menumpuknya masyarakat seperti di kawasan wisata, terminal, pelabuhan, bandara, mal dan sebagainya, Smartfren menyediakan 180 unit CoW (cell onwheel) dan 75 unit BTS bergerak yang berfungi sebagai penguat jaringan. “Smartfren akan mempersiapkan tiga hingga empat unit BTS bergerak untuk masing-masing regional,” tutur Roberto Saputra, Chief Brand Officer Smartfren.

Ujarnya, untuk memastikan kelancaran komunikasi, Smartfren sudah melakukan langkah optimasi pada daerah yang dianalisa akan mengalami peningkatan trafik. Juga sudah melakukan uji kesiapan final di seluruh jalur mudik.

Smartfren, kata Robertro Saputra, “Siap menjadi “one stop companion”, menemani dan melayani kebutuhan komunikasi pelanggannya selama Ramadhan dan mudik Lebaran”. Konsep one stop companion tidak hanya dikenal berupa paket kuota, tetapi juga berbagai fitur tambahan yang akan memberi pengalaman dan memudahkan pelanggan dalam berkomunikasi.

Roberto Saputra mengungkapkan, target layanan 4G LTE  Smartfren yang sudah mencakup 71 persen wilayah Indonesia ini akan berkembang hingga ke seluruh wilayah Indonesia pada akhir tahun 2019. Saat itu jumlah pelanggan Smartfren ditargetkan akan mencapai 30 juta. ***

Penasaran dengan layanan Smartfren? Silakan klik tautan berikut: https://www.smartfren.com/id/

Atau mau bergabung dengan Instagram Smartfren? Lanjut yuk ke https://www.instagram.com/smartfrenworld/

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled